Gerindra: Apa Urusannya Kalau Kita Tolak Pilpres Lalu Suruh Tolak Semuanya?
Nasional

Ketua DPP Partai Gerindra Desmond Junaidi Mahesa menegaskan bahwa Pilpres dan Pileg adalah dua hal berbeda sehingga menolak Pilpres bukan berarti harus menolak hasil Pileg.

WowKeren - Capres 02 Prabowo Subianto menyatakan akan menolak hasil Pilpres yang dianggapnya curang. Meski demikian, Partai Gerindra yang merupakan pengusungnya enggan menolak hasil Pileg sehingga mereka tetap ingin agar para Caleg dari Gerindra yang menang Pemilu tetap dilantik.

Hal itu seperti yang dikemukakan oleh Ketua DPP Partai Gerindra Desmond Junaidi Mahesa. Desmond menegaskan bahwa Pilpres dan Pileg berbeda sehingga menolak Pilpres tidak berarti harus menolak Pileg.

"Apa urusan mereka kalau kita menolak Pilpres kemudian menyuruh kita menolak semuanya (Pilpres dan Pileg)?" kata Desmond, Kamis (16/5). "Ada apa ini? Santai aja lah."

Untuk itu, ia meminta agar Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo alias Jokowi-Ma'ruf Amin santai saja menghadapi perbedaan pendapat. "Masak, kita harus mengikuti cara berpikir TKN yang cuma memikirkan kekuasaan?" tegas Desmond.


Menurutnya, kubu Jokowi-Ma'ruf hanya memikirkan kekuasaan tanpa mau menyikapi adanya perbedaan pandangan dalam berpolitik. Ia tidak ingin jika menolak hasil Pemilu lantas dianggap sesuatu yang aneh. Ia melihat bahwa sebenarnya kubu Jokowi hanya takut akan kehilangan kekuasaan.

"Jangan seolah-olah orang menolak (hasil Pemilu) itu adalah sesuatu yang aneh," lanjut politikus Gerindra tersebut. "Dia (kubu Jokowi) keblinger saja, nggak matang. Ini cuma kayak takut kehilangan kue doang."

Bagi Desmond, Pilpres dan Pileg adalah berbeda. Oleh sebab itu, tak masalah jika kubu Prabowo-Sandiaga menolak hasil Pilpres namun tetap menerima hasil Pileg.

Lebih jauh, ia meminta agar TKN kembali melihat undang-undang. Sebab, tidak ada ketentuan yang mengatur jika menolak Pilpres itu artinya menolak Pileg. "Baca lagi konstitusi, apakah ada undang-undangnya kalau menolak Pilpres maka Pileg juga batal? Belajar lagi lah," ujar Desmond.

Sebelumnya, Wakil Ketua TKN Abdul Kadir Karding meminta agar Caleg dari Gerindra yang menang Pileg tidak diangkat menjadi anggota dewan. Hal itu menanggapi sikap Prabowo yang enggan mengakui hasil Pilpres. "Menurut saya, yang menolak Pemilu tidak dilantik anggota DPR-nya atau anggota DPRD-nya," kata Karding pada Rabu (15/5).

(wk/zodi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait