Daun Sri Rejeki
Lifestyle

Beberapa tanaman hias ini juga bisa membersihkan udara di dalam ruangan. Bahkan, keberadaan tanaman pembersih udara ini dapat menjadi pengganti air purifier yang lebih ekonomis dan ramah lingkungan.

WowKeren - Tanaman ini pada tahun 2004-2008 sempat menjadi tren koleksi para pencinta tanaman hias. Tak heran jika harga satu pot tanaman yang bernama latin Aglaonema tersebut bisa mencapai Rp100 juta. Harganya yang mahal bukan karena tamanan ini mampu membersihkan benzena dan formaldehide dari udara di sekitarnya, tapi karena sedang booming. Namun tanaman ini benar-benar bisa menyerap zat yang tak berbahaya di udara loh.

Dalam Bahasa Inggris, sri rejeki dikenal sebagai chinese evergreen, meski populasinya banyak di daerah tropis seperti Indonesia. Jika diletakkan di tempat teduh, tangkai Aglaonema akan memanjang dan daunnya melebar. Pastikan untuk mengeluarkan tanaman ini secara berkala dari ruangan untuk mendapat cahaya matahari.

(wk/putr)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait