Viral Rumah Mewah Bermobil Dipasangi Stiker 'Miskin' Demi BLT Tuai Kritikan Masyarakat
Nasional

Sebuah video yang menunjukkan rumah mewah bermobil namun berstiker 'keluarga miskin' menjadi viral di media sosial. Tak ayal hal ini menuai kritikan keras dari masyarakat.

WowKeren - Pemerintah memberikan bermacam bantuan untuk masyarakat miskin dan korban-korban terdampak corona. Sebut saja Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang menjadi salah satu bentuk bantuan pemerintah untuk masyarakatnya yang membutuhkan.

Sayangnya, sejak awal program ini dijalankan beragam permasalahan pun menghantui. Pasalnya, terdapat kisruh dimana data penerima BLT dinyatakan tak tepat sasaran.

Baru-baru ini sebuah video yang memperlihatkan sebuah rumah ditempel stiker 'miskin' membuat heboh dunia maya. Padahal rumah tersebut terlihat mewah berkeramik. Tak sampai di situ, di dalam video juga terlihat mobil berwarna putih yang terparkir di garasi.

Pada video tersebut, seorang pria yang mengenakan kaos berwarna hitam terlihat tengah menempel stiker warna kuning di tembok depan teras rumah. Terlihat di stiker itu bertuliskan 'miskin' yang dicetak dengan huruf kapital.

Video yang diunggah oleh akun @viralterkini99 di Instagram itu pun menjadi viral di media sosial. "Salah satu rumah warga yang berada di Desa Bulumanis Kidul, Kecamatan Margoyoso, Kabupaten Pati, Jawa Tengah. Kini ditempeli stiker keluarga 'miskin' oleh petugas dari desa setempat," tulis akun tersebut pada keterangan postingannya.


Aksi penempelan stiker tersebut tentunya sangat tak wajar. Pasalnya, kondisi rumah tersebut terbilang sangat layak bahkan terkesan mewah seperti memiliki tembok permanen yang telah diaci dan berkeramik, serta memiliki halaman yang dipaving.

Namun, rumah tersebut tetap ditempel stiker 'miskin' yang seharusnya ditujukan warga yang berhak menerima bantuan sosial berupa Program Keluarga Harapan (PKH) atau Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT). Hal ini tentunya menuai beragam komentar dari warganet.

"Orang kaya mau disebut miskin tapi enggak mau dihina miskin," komen @gal*****ian_46. "Rumah bagus gitu kok keluarga miskin? Orang sekarang enggak malu ya ngaku miskin demi menyerobot rezeki orang yangg benar-benar miskin," kesal @da*****oga.

Usai viralnya postingan tersebut dan menuai kritikan keras dari masyarakat, akhirnya stiker keluarga miskin tersebut dicopot. Dalam video klarifikasi diposting oleh akun @viralterkini99 memperlihatkan seorang petugas yang mengatakan jika bangunan yang semula ditempeli stiker orang miskin tersebut merupakan rumah dari anak seorang warga bernama Kasmini yang mendapat bantuan sosial Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).

Saat ini, Kasmini telah mengundurkan diri dari bantuan sosial tersebut lantaran hidupnya telah ditanggung oleh sang anak. "Dari semua keluarga telah menerima bahwa Bu Kasmini mengundurkan diri dari kepesertaan bantuan PKH dan BPNT," ucap perangkat desa setempat.

Meski permasalahan telah selesai masih ada netizen kembali menyoroti sikap sang anak yang mampu tapi tetap menempelkan stiker 'miskin' di rumahnya tersebut. "Lah anaknya rumah gedong, ada mobil kok diem2 bae ortunya dapet pkh plus label keluarga kurang mampu," ujar @n.m******93.

(wk/nidy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait