May Lee Sachi Ngaku Kehilangan Barang Berharganya Saat Diusir Dari Rumah Okan Cornelius
Instagram/okankornelius
Selebriti

May Lee Sachi menceritakan bagaimana ia sering mendapatkan perlakuan kurang baik saat menjadi istrri Okan Cornelius. Bahkan ia mengaku kehilangan banyak barang berharga saat diusir dari rumah Okan.

WowKeren - Mantan istri Okan Cornelius, May Lee Sachi mendatangi kantor polisi pada Selasa (20/10). Rupanya kehairannya tersebut dikarenakan urusan BAP tambahan terkait laporannya beberapa bulan lalu untuk melaporkan Okan dengan dugaan pencurian barang ke Polsek Limo, Depok, Jawa Barat.

May Lee lantas menerangkan bahwa ia mencurigai kejadian pencurian itu saat ia masih berstatus istri Okan Cornelius. Hanya saja, saat itu Okan sudah melayangkan permohonan cerai terhadapnya.

May Lee lantas menceritakan bahwa ia sering diperlakukan kurang baik saat menjadi istri Okan. Lantas ketika ia diusir dari rumah, ia pun menyadari bahwa ada ebberapa barang berharganya hilang.

"Di masa pernikahan itu saya tidak diperlakukan secara baik. Jadi, sempat tidak dibukakan pintu, terus barang saya dikeluar-keluarin. Barang saya itu terlakban dengan rapi,” tutur Mey Lee seperti dilansir dari Kumaparan. “Nah, ketika saya bawa keluar dari rumah itu, barang saya ada beberapa yang hilang, contohnya seperti emas, tas, dan barang-barang berharga lainnya."


Namun May Lee tak mengetahui secara pasti siapa pelakunya. Namun yang pasti, ia mengalami banyak kerugian karena barang-barang berhaga yang sebelumnya disimpan dengan rapi menghilang.

"Lumayan banyak, tidak bisa dirinci di sini. Yang pasti, kayak berlian, tas-tas, barang-barang branded saya, hilang,” terang May Lee. “Enggak enak (menyebutkan nominal kerugian) karena ini ranahnya masih ranah penyidikan, ya. Ratusan juta, pastinya."

Kendati begitu, May Lee tidak mencantumkan nama terlapor dalam laporannya di kantor polisi terkait kejadian tersebut. Lantas kini semua orang di rumah Okan Cornelius bisa saja dipanggil pihak kepolisian untuk memberikan keterangan sebagai saksi.

"Kami coba menyampaikan ke pihak penyidik bahwa klien kami mengalami kehilangan beberapa barang yang obyeknya di rumah Andara (kediaman Okan Cornelius),” pungkas kuasa hukum Mey Lee, Herwin Arwa. “Terus, dilakukan perpindahan ke rumah klien kami. Di situ bisa siapa saja, bisa kemungkinan (termasuk Okan Cornelius)."

(wk/lail)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait