Peran 'Kutu Buku' Jaehyun NCT di 'Dear.M' Picu Reaksi Tak Terduga
Naver
TV

Jaehyun NCT didapuk untuk memerankan karakter bernama Cha Min Ho. 'Dear.M' dijadwalkan tayang mengisi slot Jumat malam mulai 26 Februari mendatang di channel KBS.

WowKeren - Jaehyun sebentar lagi bakal menyapa fans dengan debut drama membintangi "Dear.M". Dalam drama remaja KBS tersebut, member NCT itu didapuk untuk memerankan karakter bernama Cha Min Ho.

"Dear.M" merupakan spin-off dari serial drama web terkenal "Love Playlist" yang akan mengikuti setelah postingan anonim yang dibuat di komunitas online universitas tentang sosok misterius bernama "M."

Drama ini berputar di sekitar enam siswa Ma Joo Ah (Park Hye Soo), Cha Min Ho, Seo Ji Min (Roh Jeong Eui), Park Ha Neul (Bae Hyun Sung), Gil Mok Jin (Lee Jinhyuk) dan Hwang Bo Young (Woo Davi) dari Universitas Seoyeon.

Cha Min Ho adalah karakter nakal dan ceria yang terlihat canggung di luar tetapi menjadi serius ketika dia terobsesi dengan sesuatu. Dia dikenal memiliki otak yang brilian di departemennya serta memiliki keterampilan luar biasa dalam pengembangan aplikasi. Meskipun dia mengembangkan aplikasi untuk berkencan, hubungan Cha Min Ho tidak pernah bertahan lebih dari satu bulan.


Cha Min Ho disebut penurut oleh Ma Joo Ah. Keduanya telah berteman baik selama 12 tahun, dan mereka dekat seperti saudara kandung. Hal menarik yang harus diperhatikan dalam drama adalah chemistry Cha Min Ho dan Ma Joo Ah yang terus-menerus bertengkar.

Di saat banyak penggemar telah menantikan dengan penuh semangat Jaehyun debut akting di 'Dear.M'. Beberapa memberikan reaksi tak terduga karena potongan foto adegan terbaru menunjukkan bahwa karakter Jaehyun akan menjadi "tipe kutu buku".

"Maaf tapi pasti ada kesalahpahaman tentang definisi 'nerd' karena wajahnya seperti bercahaya," tulis seorang fans. "Sedikit usaha yang bisa kalian berikan adalah memberinya kacamata? Tipe nerd apa yang kalian bicarakan? Aku tidak melihat tipe nerd," sambung yang lain.

"Apa kalian yakin dia bukan pangeran yang menyamar sebagai seorang kutu buku karena dia ingin mengalami bagaimana rasanya menjadi warga sipil?" tambah fans lain. "Bahkan jika kalian memberinya kacamata paling tebal dan pakaian kakek paling jelek, kalian tidak bisa menutupi wajahnya," pungkas fans lainnya.

Sementara itu, "Dear.M" dijadwalkan tayang mengisi slot Jumat malam mulai 26 Februari mendatang. Bagi yang penasaran, jangan sampai ketinggalan menyaksikan ya.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait