Drama Kim Go Eun dan Ahn Bo Hyun 'Yumi's Cells' Akan Tayang Lebih dari 1 Season, Ini Alasannya
Instagram/ggonekim/bohyunahn
TV

Drama baru Kim Go Eun dan Ahn Bo Hyun yakni 'Yumi's Cells' direncanakan memiliki beberapa season dengan 14 episode per musimnya. Berikut pengumuman lengkapnya.

WowKeren - Drama baru Kim Go Eun dan Ahn Bo Hyun "Yumi's Cells" diumumkan memiliki beberapa season. Keputusan ini diambil demi memaksimalkan pesona dari webtoon aslinya.

Tim produksi berbagi, "Untuk memaksimalkan pesona karya aslinya, kami menggabungkan rekaman kehidupan nyata dan animasi. Ini akan memiliki format episodik baru, dan sedang dipersiapkan sebagai drama dengan beberapa season yang memiliki 14 episode per season."

Pihak drama juga berencana untuk memikat pemirsa dengan tampilan menyenangkan yang belum pernah ada sebelumnya. Selain itu, chemistry para aktor juga disebut-sebut akan membuat "Yumi's Cells" menjadi lebih menarik untuk ditonton.

"Kami berencana untuk menyapa pemirsa dengan pengalaman visual baru yang belum pernah dilihat sebelumnya, yang masih terhubung (dengan kehidupan). Nantikan sinergi para aktor, yang akan menambahkan warna unik mereka sendiri pada karakter dengan kepribadian yang sangat unik," imbuh tim produksi.


Sementara itu, "Yumi's Cells" bercerita tentang seorang wanita karier lajang bernama Yumi (Kim Go Eun) yang tidak pandai mengungkapkan perasaannya. Melalui hubungan romantis dan pekerjaan, dia tumbuh sebagai pribadi yang bahagia saat menjalani kehidupan sehari-hari.

Yumi memiliki sel di otaknya yang mewakili berbagai ekspresi berbeda, seperti cinta, kekerasan, rasionalitas, baik dan buruk. Sel-sel kecil di otaknya bekerja secara aktif untuknya dan mereka akan mengatasi semua emosi dan masalahnya.

Di sisi lain, ada pemuda yang selalu berpikir dengan algoritme sederhana "ya atau tidak" yang bernama Goo Woong (Ahn Bo Hyun). Meskipun tidak berbicara secara emosional, dia akan membangunkan sel cinta Yumi dengan kepribadiannya yang sederhana dan jujur.

Drama ini sendiri akan digarap oleh sutradara Lee Sang Yeob yang telah memimpin sejumlah proyek hit, termasuk "Familiar Wife" dan "Shopping King Louie". Sedangkan naskahnya akan ditulis oleh Song Jae Jung dari "Memories of the Alhambra", Kim Yoon Joo dari "Find Me in Your Memory" serta penulis baru yang bernama Kim Kyung Ran.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait