Ji Sung Jadi Saudara Kembar di 'Adamas', 8 Potret Artis Luar Biasa Berperan Ganda Dalam Satu Drama
TV

Ji Sung bermain ganda sebagai saudara kembar dalam drama terbarunya 'Adamas'. Di sisi lain, deretan artis berikut juga sukses bermain peran ganda dalam satu drama lho. Siapa saja?

WowKeren - Ji Sung akan segera comeback drama baru bertajuk "Adamas". Drama ini menggambarkan kisah saudara kembar yang berusaha mengungkap kebenaran dari insiden 22 tahun lalu. Keduanya bakal bersatu untuk menghapus tuduhan pembunuhan ayah tiri yang tersangkanya adalah ayah kandung mereka. Mereka berdua harus menemukan "adamas" sebagai bukti pembunuhan.

Dalam perannya kali ini, Ji Sung bermain peran ganda dua orang yang berbeda. Ji Sung bertransformasi menjadi saudara kembar penulis novel misteri terlaris Ha Woo Shin dan jaksa dari kantor Kejaksaan Distrik Pusat Song Soo Hyun. Kendati wajahnya sama, cara dua saudara kembar ini dalam menyelesaikan masalah sangat berbeda.

Ini bukan kali pertama Ji Sung mengambil peran ganda. Sebelumnya ia bermain dalam drama "Kill Me Heal Me" yang menggambarkan sosok pria memiliki banyak kepribadian yang kontras. Memerankan karakter yang berbeda tentu tidak mudah. Namun Ji Sung dan deretan aktor-aktris ini mampu melampaui imajinasi penonton. Siapa saja?

(wk/rosi)

1. Seo Kang Joon


Seo Kang Joon
KBS

Gak kaleng-kaleng, Seo Kang Joon dalam drama "Are You Human Too" memerankan dua karakter berbeda jenis yakni manusia dan robot. Seo Kang Joon manusia dalam drama ini mengalami kecelakaan dan koma. Kemudian ibunya membuat robot AI yang menyerupai anaknya. Karena seorang robot, Seo Kang Joon harus dijaga ketat oleh bodyguard di "Are You Human Too". Bukanlah hal mudah untuk memerankan manusia dan robot di saat bersamaan.

2. Kim So Hyun


Kim So Hyun
KBS

Kim So Hyun kerap bermain ganda dalam drama. Aktingnya yang luar biasa begitu membuat pemirsa terpukau. Kim So Hyun pernah main saudara kembar dengan dua karakter berbeda di "School 2015". Yang satu Eun Byeol yang tangguh, yang satu Eun Bi yang lebih pendiam dan cenderung lemah.

Di drama saeguk bertajuk "River Where The Moon Rises", Kim So Hyun juga bermain dengan peran ganda. Artis Culture Depot tersebut berperan menjadi Putri Pyeonggang dan Ratu Yeon.

3. Honey Lee


Honey Lee
SBS

Honey Lee bermain ganda dalam drama terbarunya "On the Woman". Ia bermain sebagai dua karakter berbeda serta nasib kontras namun memiliki wajah yang sama yakni Jo Yeon Joo dan Kang Mina.

Kehidupan Jo Yeon-joo (Honey Lee), seorang jaksa, berubah total setelah bangun dari koma dan menemukan bahwa ia menderita amnesia yang disebabkan oleh kecelakaan mobil. Ia dikira Kang Mi-na, seorang wanita yang mirip dengannya. Kang Mi-na adalah putri bungsu dari Grup Yumin dan menantu kedua dari keluarga Han, pemilik Grup Hanju.

4. Kim Go Eun


Kim Go Eun
SBS

Mengusung tema dunia pararel, Kim Go Eun juga bermain ganda dalam drama "The King Eternal Monarch". Di universe berbeda, Kim Go Eun berperan sebagai Jung Tae Eul, seorang detektif kriminal yang begitu sempurna. Sementara di dunia paralel lainnya, ia bermain sebagai Luna yang kontras dan merupakan seorang penjahat misterius.

5. Yeo Jin Goo


Yeo Jin Goo
tvN

Dualitas akting Yeo Jin Goo dalam drama saeguk "The Crowned Clown" membuat pemirsa terpukau. Pasalnya ia bisa memainkan dua karakter kontras di saat yang bersamaan. Saat bermain sebagai Raja Lee Heon, Yeo Jin Goo menjadi sosok kejam dan dingin. Namun saat bermain sebagai Ha Seon, ia berubah menjadi badut miskin yang ceria dan punya senyum hangat.

6. Yang Se Jong


Yang Se Jong
YouTube/OCN

Memiliki wajah yang sama tampaknya menjadi akar masalah yang serius dalam drama "Duel" yang dibintangi Yang Se Jong. Dalam drama ini, ia bermain sebagai 3 orang yang berbeda namun memiliki wajah yang mirip.

Karakter yang dimainkan di antaranya Lee Sung Joon seorang pemuda protagonis yang dituduh sebagai penculik. Sementara pencuri sebenarnya memiliki wajah yang sama dengannya yakni Lee Sung Hoon. Di sisi lain ada seorang dokter di masa lalu dengan wajah yang mirip. Drama ini memiliki alur yang kompleks dan menakjubkan.

7. Woo Do Hwan


Woo Do Hwan
YouTube/TheSwoon

Sama dengan Kim Go Eun, Woo Do Hwan bermain ganda dalam drama "The King: Eternal Monarch". Aktor ini bermain sebagai kepala pengawal Lee Min Ho di dunia berbeda yakni kerajaan Corea dengan nama Jo Young.

Sementara di universe lain, Woo Do Hwan bermain sebagai karakter bernama Jo Eun Seob yang tinggal di Korea dan menjadi salah satu teman Kim Go Eun. Dalam perannya ini, Woo Do Hwan bermain sebagai dua karakter yang berbeda. Jika Jo Young adalah sosok yang dingin maka Jo Eun Sob merupakan sosok yang lucu.

8. Seo In Guk


Seo In Guk
tvN

Seo In Guk bermain ganda sebagai kakak dan adik beda sifat di "High School King of Savvy". Saat bermain sebagai Lee Min Suk ia adalah siswa sekolah menengah dan pemain hoki es universitas. Dan ketika menjadi Lee Hyung Suk, Seo In Guk adalah seorang direktur tim retail di sebuah perusahaan. Wajah Lee Min Suk dan Lee Hyung Suk sangat mirip kendati memiliki perbedaan usia 9 tahun.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait