Maudy Ayunda Puji Ibu Cantik 'Superwoman', Bongkar Profesi Gak Kaleng-Kaleng
Instagram/muren.s
Selebriti

Maudy Ayunda sempat mengungkap kekaguman pada sosok ibundanya, Mauren Jasmedi. Tak sekedar menjadi panutan dalam hidup, Maudy juga menganggap Mauren sebagai sosok superwoman terutama dalam hal pekerjaan.

WowKeren - Ibunda Maudy Ayunda dan Amanda Khairunnisa, Mauren Jasmedi, jadi sorotan. Publik dibuat kagum kala melihat foto cantik Mauren di masa lalu.

Bukan kaleng-kaleng, Mauren agaknya juga tampil memukau di depan kamera. Ia bak model majalah fashion di era 80an saat pose bersama kawan-kawannya. Netter juga dibuat kagum dengan pertemanan Mauren. Pasalnya difoto tersebut terkuak sosok Yuanita Rohali, ibu dari artis cantik Alika Islamadina, yang berpose berdampingan dengan Mauren dan memakai baju merah.

Namun bukan sekedar pamer penampilan cantik, Mauren dikenal sebagai ibu yang cerdas dan sukses mendidik kedua putrinya menjadi sosok role model buat kaum muda. Diakui Maudy, ia memang menjadikan sang ibu sebagai panutan. Bukan cuma terkait jago dalam banyak hal, Maudy sempat mengungkap attitude Mauren ketika bekerja yang membuatnya kian kagum pada sang ibu.

"Kita sering diajak lihat saat dia kerja," kata Maudy. "Mama itu Entrepreneur sebenarnya. Dia mendesain dan membangun rumah. Bidang real estate, dia bisa melakukan banyak hal, jadi arsitek, kontraktor, superwoman."


Maudy mengungkap kalau sang ibu juga masih menyempatkan diri menjemput ia dan Amanda pulang dari sekolah. Biasanya, Maudy dan Amanda ikut menemani sang Mama yang sedang bekerja.

"Biasanya sepulang sekolah nemenin mama lihat bahan," kata Maudy. "Mama itu punya good work ethic. Kasih contoh bukan di bidang akademik. Pas bekerja."

Tak cuma itu, Maudy juga sempat membocorkan soal gaya parenting aneh dari orangtuanya. Rupanya, Maudy dan Amanda diberi kebebasan soal pendidikan dan tak pernah ditarget apapun. Bukannya jadi santai, keduanya justru malah terpacu untuk menunjukkan kemampuan diri mereka.

"Yang pertama yang diberikan adalah ownership. Malah jadi kayak tanggung jawab," kata Maudy. "Justru karena pada saat kita punya nilai bagus, respon mereka tidak, 'Oh so smart, thank you'. Tapi, 'Good, you should be proud of yourself'. Jadi dikembalikan lagi ke kita. Kalau dibelikan sesuatu, jadi kayak belajar untuk orang lain. Justru dengan gaya yang biasa aja, jadinya lebih kayak, semua tergantung kita. Anehnya jadi gitu, termotivasi."

Sementara itu, Maudy sendiri sempat disorot soal attitude saat bertemu dubes di Korea. Biasa terlihat uwu dan cute bareng Jesse Choi, Maudy kena sentil soal busananya dan sikap yang terlalu santai. Namun sebagian fans membela dan menyebut jika pihak dubes tak mempermasalahkan hal itu.

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait