Aulia Sarah Ungkap Pengaruh Besar 'KKN di Desa Penari' dalam Kariernya
Instagram/CdmqOrtPmpa
Film

Aulia Sarah memerankan karakter hantu bernama Badarawuhi di film 'KKN di Desa Penari'. Aulia Sarah mengungkapkan bahwa film itu membuat dirinya mendapat pengaruh besar.

WowKeren - Aulia Sarah menjadi salah satu aktris yang membintangi film horor berjudul "KKN di Desa Penari". Dalam film tersebut, Aulia Sarah memerankan karakter bernama Badarawuhi. Diketahui, Badarawuhi merupakan sosok hantu dalam film tersebut.

Peran Aulia Sarah dalam film "KKN di Desa Penari" tentu menarik banyak perhatian dari para penonton. Tak hanya penonton, para produser pun ikut menyoroti Aulia Sarah setelah berperan dalam film tersebut. Aulia menyebut perannya sebagai Badarawuhi membuatnya kebanjiran tawaran main film horor.

"KKN kemarin berpengaruh banget sama tawaran-tawaran kerjaan ya. Jadi banyak tawaran film horor. Aku mau loh tawaran film yang lain, cuma banyak banget yang tawari film horor," ungkap Aulia Sarah saat ditemui di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Senin (10/10).

Selain tawaran film, Aulia Sarah saat ini juga lebih dikenal sebagai Badarawuhi. Bahkan, Aulia Sarah mendapat panggilan Badarawuhi sehingga membuatnya harus membiasakan diri.


"Kalau di jalan orang-orang yang biasanya panggil nama aku Aulia Sarah, jadi panggil Badarawuhi. Jadi harus membiasakan diri saat dipanggil Badarawuhi, itu harus nengok," kata Aulia Sarah.

Aulia juga mengungkapkan bahwa karakter Badarawuhi telah memiliki makna tersendiri bagi dirinya. Aulia Sarah pun bahagia karena melihat keantusiasan masyarakat tentang sosok hantu Badarawuhi.

"Badarawuhi ini buat aku memberi impresi yang luar biasa. Pas terpilih jadi Badarawuhi dan tahu ceritanya viral, aku baru mendalami karakternya," ucap Aulia Sarah.

"Bahagia, alhamdulillah. Aku percaya bahwa momen tiap orang berbeda. Ya, mungkin ini memang momen aku bisa jadi karakter yang bisa diterima dengan baik oleh penonton," pungkas Aulia Sarah.

Sebagai informasi, "KKN di Desa Penari" extended version akan ditayangkan di bioskop pada 29 Desember 2022. "KKN di Desa Penari" pertama rilis pada 30 April 2022. Film itu resmi turun layar dari bioskop Indonesia setelah 75 hari tayang dengan jumlah penonton sebanyak 9.233.847.

(wk/dess)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait