Jaehyun NCT Ulang Tahun Setiap Valentine, 10 Idol Ini Lahir Bertepatan di Hari Spesial
Instagram/_jeongjaehyun
Selebriti

Secara tak terduga deretan selebriti memiliki tanggal ulang tahun sama dengan momen spesial. Sebagai contoh, Jaehyun NCT yang lahir bertepatan momen Valentine hingga Dita Secret Number yang berulang tahun di setiap Natal.

WowKeren - Hari kelahiran merupakan suatu yang penting karena juga menjadi hari seseorang akan merayakan ulang tahunnya. Sementara itu, secara tak terduga deretan selebriti memiliki tanggal ulang tahun sama dengan momen spesial. Hal ini membuat perayaan ulang tahun mereka pun menjadi semakin ramai karena bertepatan dengan hari penting nasional atau seluruh dunia.

Sebut saja salah satu member idol top yang lahir pada 14 Februari, yang mana lahir bertepatan dengan Valentine. Karenanya, sang idol bak merasakan kebahagiaan double lantaran di momen ulang tahun, pasangan di seluruh dunia juga merayakan Hari Kasih Sayang. Ulang tahun idola sendiri juga menjadi momen penting bagi sang penggemar.

Selain bertepatan dengan momen penting dunia dan Korea Selatan, beberapa idol bahkan berulang tahun di momen hari spesial Indonesia lho. Sebagai contoh Hari Kartini, Hari Pendidikan, hingga Hari Pancasila. Sementara itu, lewat artikel ini, secara khusus tim Wowkeren ingin mengajak pembaca melihat artis mana saja yang ulang tahunnya bertepatan dengan hari-hari spesial. Intip yuk siapa saja!

(wk/rosi)

1. Winter aespa


Winter aespa

Tanggal 1 Januari tak hanya dikenal sebagai perayaan tahun baru bagi penggemar aespa namun juga ulang tahun idolanya, Winter. Pemilik nama lengkap Kim Min Jung tersebut lar pada 1 Februari di kota Busan, Korea Selatan. Ia diberikan nama panggung Winter oleh agensi bukan tanpa alasan. Winter lahir di musim dingin merujuk bahasa Inggris. Nama Winter dianggap mewakili citra yang jelas dan polos, seperti pribadi aslinya.

Saat ini Witer menjadi salah satu member idol generasi empat yang namanya sangat populer. Diketahui saat berusia 17 tahun, dirinya mendapat tawaran casting dari manajer SM Entertainment karena bakatnya. Ia menjadi anggota trainee selama 4 tahun sebelum akhirnya debut sebagai member aespa pada 27 Oktober 2020.

2. Jaehyun NCT


Jaehyun NCT
Instagram/_jeongjaehyun

14 Februari yang dikenal sebagai Hari Kasih Sayang atau Valentine bertepatan dengan momen ulang tahun Jaehyun NCT. Idol bertalenta ini diketahui lahir pada 14 Februari 1997 di mana saat ini Jaeyun genap berusia 26 tahun. Karena lahir bertepatan pada hari Valentine, Jaehyun mendapatkan julukan "Valentine Boy" oleh penggemarnya.


Kini menjadi salah satu member NCT yang populer dengan bakat dan visual, darah seni ternyata mengalir pada Jaehyun. Sejak belia, ia sudah bermain instrumen musik sejak kecil dan belajar bermain piano dari ibunya. Jaehyun diketahui debut sebagai member NCT di tahun 2016 dalam subunit pertama NCT U. Tiga tahun jalani masa trainee di SM Entertainment, Jaehyun pun memulai debutnya.

3. Wonho Eks MONSTA X


Wonho Eks MONSTA X
Instagram/iwonhoyou

Tanggal 1 Maret merupakan hari yang bersejarah di Korea Selatan. Pasalnya hari ini diperingati sebagai Hari Pergerakan Kemerdekan Korea Selatan di mana pada 1 Maret 1919 dulu jutaan rakyat Korea di seluruh negeri berdemonstrasi secara damai. Dalam gerakan ini terjadi insiden di mana sekitar 7000 orang tewas akibat terbunuh oleh polisi dan tentara Jepang.

Sementara itu, momen bersejarah Korea Selatan ini bertepatan dengan hari ulang tahun Wonho eks MONSTA X. Pemilik nama lengkap Lee Ho Seok ini lahir pada 1 Maret 1993. Sebelum debut sebagai idola, Wonho lebih dulu dikenal sebagai ulzzang dengan nama Shin Ho Seok. Lolos dari "No Mercy", Wonho kemudahan debut sebagai member MONSTA X. Namun ia akhirnya memutuskan hengkang usai tersandung masalah dan kini menjadi soloist.

4. Jihoon TREASURE


Jihoon TREASURE
Instagram/yg_treasure_official

Jika pada Valentine para wanita sibuk memberikan hadiah , maka White Day sebaliknya para cowoklah yang giliran melakukannya. Diperingati setiap 14 Maret, White Day sendiri merupakan hari di mana cowok memberikan balasan atas hadiah Valentine yang diberikan pasangan mereka. Secara tak terduga, Jihoon TREASURE juga merayakan ulang tahun di momen White Day.

Lahir pada 14 Maret 2000, Jihoon saat ini genap berusia 22 tahun. Demi mewujudkan cita-citanya sebagai idol, ia menjalani trainee selama 4 tahun lamanya yakni sejak 2016. Di tahun 2018, Jihoon sempat hengkang dari YG Entertainment namun akhirnya diminta untuk kembali oleh Yang Hyun Suk. Jihoon akhirnya resmi debut sebagai member TREASURE di tahun 2020.

5. Naeun Eks APRIL


Naeun Eks APRIL
Instagram/betterlee_0824

Di Korea Selatan, tanggal 5 Mei ditetapkan sebagai Hari Anak Nasional. Tak hanya para orangtua yang merayakannya, idol juga turut mengucapkan selamat dengan memajang foto masa kecil mereka. Tak jarang pula yang meng-recreat foto masa kecil. Menariknya, Hari Nasional Anak di Korea Selatan ini bertepatan dengan ulang tahun Naeun eks APRIL.

Lahir pada 5 Mei 1999, Naeun saat ini genap berusia 23 tahun. Usai bubarnya APRIL, Naeun saat ini fokus berkarier di dunia seni peran. Ia mengawali karier sebagai idol di tahun 2015 di bawah naungan DSP Media. Naeun April remis bubar usai di tahun 2022 karena tersandung kasus dugaan bullying. Naeun saat ini bergabung dengan Namoo Actors untuk kariernya sebagai aktris.

6. Yeojin LOONA


Yeojin LOONA
Instagram/loonatheworld

Setiap tanggal 11 November anak muda di Korea Selatan biasa merayakan hari yang disebut Pepero Day. Hari tersebut merupakan hari spesial untuk menunjukkan kasih sayang kepada orang terdekat seperti perayaan Valentine. Pada hari tersebut, pasangan, kekasih atau sahabat biasanya saling bertukar Pepero, biskuit stik berlapis cokelat asal Korea Selatan sebagai wujud cinta.

Di momen perayaan Pepero Day, ternyata Yeojin LOONA juga berulang tahun. Pemilik nama lengkap Im Yeojin ini lair ada 11 November 2002. Yoejin diketahui debut dengan LOONA pada tahun 2016. Setahun kemudian, Yeojin debut solo dengan single album "YeoJin". Namun saat ini LOONA dikabarkan tengah memiliki konflik dengan agensinya sendiri.

7. Seunghyub N.Flying


 Seunghyub N.Flying
Instagram/sssn9_zzzn9

Halloween jatuh pada tanggal 31 Oktober setiap tahunnya. Biasanya umat manusia di seluruh bumi akan memakai kostum di untuk merayakannya. Mulai dari kostum seram hingga keren mereka akan menampilkan kostum terbaik. Baik masyarakat awam hingga idol, semuanya akan bersemangat menyambut Halloween.

Sementara itu, di sela perayaan Halloween, Seunghyub N.Flying justru berulang tahun. Pemilik nama lengkap Lee Seung Hyub ini merupakan kelahiran 31 Oktober 1992. Sementara itu, Seunghyub mengawali karier pada tahun 2013 sebagai band indie di Jepang bersama member N.Flying lainnya. Di tahun 2015, Seunghyub cs debut di Korea Selatan di bawah naungan FNC Entertainment sebagai N.Flying.

8. Dita Karang Secret Number


Dita Karang Secret Number
Instagram/secretnumber.official

Bulan Desember identik dengan perayaan Natal. Setiap tahunnya umat Nasrani akan menyambut Natal di tanggal 25 Desember. Menariknya Dita Karang Secret Number merayakan ulang tahunnya pada tanggal 25 Desember yang mana bertepatan dengan perayaan Natal. Sehingga saat minggu akhir Desember di tengah kebahagiaan orang-orang menyambut Natal, Dita juga merayakan ulang tahunnya.

Pemilik lengkap Anak Agung Ayu Puspa Aditya Karang ini diketahui lahir 25 Desember 1996. Dita merupakan penyanyi Indonesia yang berkarier di Korea Selatan sebagai member Secret Number. Di tahun 2020, ia melakukan debut bersama Secret Number dengan album single bertajuk "Who Dis?".

9. Kun WayV


Kun WayV
Instagram/kun11xd

Di SM Entertainment, setiap tanggal 1 Januari yang juga bertepatan dengan perayaan Tahun Baru, ada dua orang yang berulang tahun. Selain Winter, Kun WayV juga lahir pada 1 Januari namun berbeda tahun. Kun lahir dengan nama Qian Kun di Tiongkok pada 1 Januari 1996.

Menjadi idola top, Kun dikenal sebagai sosok yang multitalenta dengan vsiual menawan. Ia merupakan leader sekaligus main vocalist WayV. Kun menjadi seorang trainee di SM Entertainment setelah dirinya mengikuti audisi global yang diselenggarakan di Guangzhou. Ia kemudian menjalani trainee sambil menyelesaikan pendidikannya pada tahun 2017. Di tahun 2019, Kun resmi debut sebagai member WayV.

10. Nakyung fromis_9


Nakyung fromis_9
Instagram/blossomlng_0

Hari 1 Juni merupakan momen yang penting bagi Indonesia. Pasalnya ini diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Bahkan tanggal 1 Juni merupakan hari libur nasional. Nakyung fromis_9 tak disangka juga berulang tahun bertepatan dengan hari bersejarah Indonesia ini.

Lahir pada 1 Juni 2000, idol cantik ini genap berusia 22 tahun. Nakyung diketahui mengawali kariernya dengan menjadi kontestan dalam "Idol School" di tahun 2017. Menempati posisi ke-5, pemilik nama lengkap Lee Nakyung ini pun resmi terpilih debut sebagai member fromis_9. Saat ini Nakyung tak hanya berkarier sebagai idol namun juga melebarkan sayap dalam dunia akting.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait