Single Baru J-Hope BTS Jelang Wamil Tak Akan Punya Versi Album Fisik, Tuai Protes Keras
Instagram/uarmyhope
Musik

Fans J-Hope BTS berharap untuk memiliki album fisik dari karya baru rapper kelahiran 1994 tersebut, tapi ini nampaknya menjadi keinginan yang tak akan bisa terealisasikan.

WowKeren - Baru-baru ini, Big Hit Music, agensi BTS, mengumumkan bahwa J-Hope akan merilis single digital bertajuk "On The Street" pada 3 Maret mendatang. Fans berharap akan ada versi fisik dari single ini, tapi keinginan mereka tak bisa terealisasikan.

Karena ini adalah pengumuman yang sangat mendadak, banyak penggemar yang menduga bahwa ini akan menjadi perilisan terakhir J-Hope sebelum pendaftaran militernya. Sembari menantikan "On The Street", beberapa ARMY (fandom BTS) mengungkapkan kekecewaan mereka karena hanya akan ada versi digital untuk single ini.

Menurut mereka, jika J-Hope benar-benar berencana untuk wajib militer setelah lagu tersebut, penggemar akan membutuhkan waktu lebih dari setahun untuk melihatnya dan menikmati musik barunya lagi. Oleh karena itu, mereka juga ingin memiliki versi fisik dari karya barunya, terutama mengingat album J-Hope sebelumnya, "Jack in the Box", hanya memiliki versi Weverse tanpa CD atau photobook, dan versi vinil dengan jumlah yang sangat terbatas.

Single Baru J-Hope BTS Jelang Wamil Tak Akan Punya Versi Album Fisik, Tuai Protes Keras


Sementara itu, tidak demikian halnya dengan album Jin dan RM sebelum pendaftarannya. Dua member tersebut merilis karya solo tahun lalu, dan ada versi fisik dari masing-masing album mereka. Album Jin, "The Astronaut", bahkan terjual lebih dari 1 juta copy.

Banyak netizen percaya bahwa ini adalah waktu yang tepat bagi Big Hit Music untuk menjual versi fisik dari perilisan solo baru J-Hope. Beberapa bahkan mengatakan bahwa mereka juga menginginkan album fisik normal untuk "Jack in the Box".

"Tolong rilis CD fisik dan photobook untuk 'Jack in the Box', ini belum terlambat," komentar netizen. "Single digital? Aku senang, tapi aku ingin punya CD fisik J-Hope sebelum wajib militernya," kata netizen lainnya.

"Kenapa mereka nggak bisa menjual versi fisik untuk album J-Hope?" ujar netizen. "Apa akan ada performance buat promosi? Aku akan marah banget kalau nggak ada," komentar yang lain. "Kalau Jin merilis versi fisik, kenapa mereka nggak melakukan hal yang sama untuk J-Hope?" imbuh lainnya.

(wk/dewi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru