Birthday Spotlight: Happy Han Ji Hyun Day
Instagram/hanjiji54
Selebriti

Untuk merayakan ulang tahun Han Ji Hyun yang Selasa (21/3), tim WowKeren membuat ulasan tuntas terkait dengan kehidupan pemeran 'Penthouse' itu mulai dari karier hingga dunia nyata.

WowKeren - Rubrik Birthday Spotlight datang kembali untuk menemani para pembaca WowKeren di akhir pekan. Pada Selasa (21/3), aktris cantik Han Ji Hyun bertambah usia menjadi 27 tahun. Sehingga, tim WowKeren akan mengulas tundas mengenai kehidupan Han Ji Hyun mulai pradebut hingga saat ini.

Para penggemar drama Korea tentu tidak asing dengan pemeran "Penthouse" ini. Kini, namanya sudah mulai melambung dengan membintangi beberapa drama.

Yuk, intip mengenai perjalanan karier Han Ji Hyun yang mulai berkarya sebagai aktris sejak tahun 2018!

(wk/alfa)

1. Pradebut


Pradebut
Instagram/hanseungsoo321

Han Ji Hyun bak mendapatkan takdir ketika berperan sebagai anak kembar dengan Kim Young Dae di "Penthouse". Pasalnya, ia sebenarnya memang kembar. Namun, ia lahir 2 menit lebih awal sehingga membuatnya menjadi nuna (kakak) model Han Seung Soo.

Tak hanya karena kembar, Ji Hyun mengenjutkan dengan latar belakang sekolahnya yang luar biasa. Tak tanggung-tanggung, ia bahkan disebut masuk ke-6 perguruan tinggi berbeda.

Pada 2015 lalu, aktris kelahiran tahun 1996 ini diterima di Korean National University of Arts, Chung-Ang Unversity, Dongguk University, Sungkyunkwan University, Sejong University, dan Seoul Institute of Arts. Ia disebut mengambil jurusan akting setelah mulai menekuni bidang tersebut sejak SMA. Ji Hyun memutuskan untuk masuk di Korea National University of Arts.

2. Debut


Debut

Han Ji Hyun memulai debutnya sebagai aktris melalui web drama "Soul Driver" sebagai pemeran pendukung. Drama ini memiliki 5 episode dan ditayangkan pada 2018 lalu.

Selanjutnya, ia secara resmi debut di televisi pada drama "The Wind Blows" yang dibintangi juga oleh Kam Woo Sung, Kim Ha Neul, dan Kim Sung Cheol. Ji Hyun memerankan Sun Kyung pada drama yang tayang di JTBC tahun 2019 tersebut.

Hal ini berartikan kalau Ji Hyun memulai karier di dunia akting pada 22 tahun. Ia terbilang sudah cukup dewasa ketika menjadi seorang aktris. Namun, wajahnya dinilai jauh lebih muda dibandingkan usia aslinya.

3. Puncak Karier


Puncak Karier
Instagram/hanjiji54

"Penthouse: War in Love" jelas menjadi drama yang membuat nama Han Ji Hyun melambung naik. Drama makjang dengan 3 season ini membuktikan aktingnya yang kuat serta membuat jengkel.

Karakter Joo Seok Kyung dinilai sangat kuat dan benar-benar cocok diperankan Ji Hyun. Chemistry yang ia tunjukkan dengan para pemeran pun juga sangat bagus.

Atas aktingnya di "Penthouse", Ji Hyun mendapatkan sederet penghargaan sebagai apresiasi atas kerja kerasnya. Ia didapuk sebagai Best New Actress pada 2021 di SBS Drama Awards, Brand Customer Loyalty Award, dan Brand of the Year Awards.

4. Kehidupan Asmara


Kehidupan Asmara
Instagram/hanjiji54

Selama 5 tahun kariernya, Han Ji Hyun belum pernah terseret rumor kencan. Meski begitu, ia memiliki banyak shipper sejauh ini.

Momen-momen di balik layar yang dibagikan Ji Hyun untuk mempromosikan drama-drama dibintanginya sukses membuat gemas sampai dibilang serasi. Ia beberapa kali membagikan potret bersama Kim Young Dae bahkan menjalani pemotretan W Korea dengan konsep pasangan kekasih.

Kedekatan dengan Lee Tae Vin juga membuat syok. Apalagi pada "Penthouse", keduanya tidak memiliki banyak adegan bersama. Namun, geng anak-anak "Penthouse" terkenal dekat satu sama lain mengingat sudah syuting bersama selama 2 tahun.

Interaksi Han Ji Hyun dengan 2 lawan mainnya di drama "Cheer Up" juga tak luput membuat gemas. Penggemar dibuat ada di 2 kubu antara Bae In Hyuk atau Kim Hyun Jin.

5. Kontroversi


Kontroversi
Instagram/hanjiji54

Meski menuai banyak sanjungan, peran Han Ji Hyun sebagai Joo Seok Kyung di "Penthouse" berujung kontroversi. Ia sampai dituduh benar-benar menjadi pelaku bully di masa sekolah karena aktingnya yang sangat natural.

Apalagi, pada masa penayangan drama makjang ini tengah heboh skandal sederet selebriti terseret isu bullying. Namun, Ji Hyun memastikan kalau ia hanya berusaha berusaha mendalami peran dengan baik.

"Banyak yang menanyakan ke orang di sekitarku 'Han Ji Hyun pelaku bully, kan?' dengan yakin. Teman-temanku mengatakan aku tidak pernah melalukannya. Hampir semua temanku mendapat pertanyaan seperti itu. Menurutku pertanyaan itu muncul karena banyak kasus bullying belakangan ini," jelasnya.

Meski cuma akting, Ji Hyun ternyata juga terkena imbas karakter Joo Seok Kyung. Ia mengaku jadi lebih suka marah-marah karena masalah sepele selama periode syuting "Penthouse".

"Aku jadi marah pada hal sepele. Ada kalanya aku merasa kesal dan frustrasi. Aku tidak yakin apakah ini karena Seok Kyung atau kelelahan. Aku ingin melempar tutup cream up karena susah dibuka," ceritanya.

6. Proyek Masa Depan


Proyek Masa Depan
Instagram/m.m.minki

Han Ji Hyun telah memilih proyek barunya usai membintangi "Cheer Up". Tak tanggung-tanggung, ia akan menjadi pemeran utama wanita beradu akting dengan aktor ternama Lee Min Ki di drama Wavve "Look at Me".

Keduanya bahkan sama-sama hadir pada acara HongKong International Film & TV Market pertengahan Maret lalu untuk mengenalkan "Look at Me". Meski perbedaan usia cukup jauh yakni 11 tahun, keduanya terlihat serasi.

"Look at Me" adalah drama misteri thriller yang menceritakan mengenai Cha Jung Woo (Lee Min Ki), seorang dokter bedah plastik ternama yang terkena insiden tak terduga. Ia mencari kebenasaran dari kasus tersebut saat mempraktikkan operasi rekonstruksi dari korban kejahatan.

"Look at Me" baru memulai syuting pada Maret ini. Sehingga, kemungkinan besar drama ini baru ditayangkan paruh kedua 2023 atau tahun depan.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait