Cara Taecyeon 2PM Dengan Cepat & Sigap Berikan Fans Service Bikin Penggemar Ikut Gemes
Instagram
Selebriti

Dihadiri oleh ratusan fans yang ingin melihatnya secara langsung, Taecyeon pun tak ingin menyia-nyiakan waktu yang telah diluangkan oleh fans untuknya dengan memberikan fan service tak terlupakan.

WowKeren - Baru-baru ini Taecyeon sukses menyapa penggemar dengan menggelar fan meeting Asia yang kali ini di Jepang. Dihadiri oleh ratusan fans yang ingin melihatnya secara langsung, member 2PM ini pun tak ingin menyia-nyiakan waktu yang telah diluangkan oleh fans untuknya dengan memberikan fan service tak terlupakan.

Dari video yang beredar di media sosial, tampak Taecyeon menyapa penggemar dengan semangat dan memberikan emoji berbagai bentuk hati dengan tangannya serta melambai dengan cepat dan berganti-ganti pose yang menggemaskan. Fans beruntung yang berjalan di depannya pun terlihat sangat senang.


"Wow ini mengesankan. Dia memperlakukan fans dengabaik. Yang bisa aku katakan hanyalah 'luar biasa'," komentar netter. "Ah ini lucu sekali. Cara dia bereaksi sangat cepat menunjukkan bahwa dia adalah seorang idola profesional," ujar yang lain. "Aku tahu beberapa dari kalian akan mengolok-olok dia karena melakukan "terlalu banyak", tapi ini adalah profesionalisme. Respons yang cepat, akurat, dan disesuaikan, sialnya dia memberikan uang yang berharga kepada para penggemar dan aku menghargainya! Lebih baik dari pada idola yang tampak diam asf," pungkas lainnya.

Sedangkan Taecyeon terakhir menyapa penggemar dengan membintagi drama "Heartbeat" bersama Won Ji An. Drama ini bercerita tentang setengah manusia dan setengah vampir Seon Woo Hyul (Taecyeon) entah bagaimana mulai hidup bersama dengan wanita berhati dingin Joo In Hae (Won Ji An). Keduanya kemudian jatuh cinta satu sama lain, membawa kehangatan dalam hidup mereka.

Sementara itu Taecyeon juga sudah dipastikan akan membintangi serial "Taerung Zombie Village" yang diadaptasi dari webtoon populer yang aslinya dibuat berseri di situs portal Naver pada tahun 2017 hingga 2018. Serial ini akan menceritakan kondisi perkampungan atlet saat virus zombie menyebar. Masyarakat yang tinggal di sana, termasuk para atlet dan pelatih, berjuang untuk meninggalkan tempat tersebut demi menyelamatkan orang-orang yang mereka cintai. Jika zombie di “All of Us Are Dead” adalah siswa dan guru, di drama mendatang zombie adalah atlet. Karena atlet yang tertular juga merupakan anggota tim nasional, mereka akan lebih kuat dari zombie biasa.

(wk/aiss)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait