8 Tips Membangun Bisnis Bagi Fresh Graduate, Bisa Kamu Mulai Di Tahun Baru
Pexels/Pixabay
SerbaSerbi

Dalam artikel kali ini, tim redaksi WowKeren akan menghadirkan beberapa tips memulai bisnis di usia muda yang bisa diterapkan siapapun, termasuk kaum fresh graduate.

WowKeren - Hampir setiap orang ingin meraih kesuksesan di usia muda. Bahkan banyak yang menjadikan hal itu sebagai salah satu resolusi jelang pergantian tahun 2023. Salah satu cara untuk mewujudkannya adalah dengan membangun bisnis.

Seseorang biasanya akan harap-harap cemas saat memulai bisnis baru untuk pertama kalinya. Di satu sisi, mereka ingin usaha yang dibangunnya bisa sukses besar. Di sisi lain, mereka juga khawatir akan menemui kegagalan di tengah jalan.


Kegelisahan ini biasanya dirasakan oleh kaum fresh graduate yang tidak memiliki banyak pengalaman maupun relasi. Meski memiliki potensi untuk berhasil, mereka cenderung takut memulai bisnisnya sendiri.

Jika Anda juga merasakan hal serupa, sebaiknya tetap tenang dan jangan khawatir. Anda harus mengambil setiap kesempatan yang ada dan jangan takut mengambil risiko karena itulah yang dilakukan oleh orang-orang sukses.

Selain itu, ada beberapa tips yang bisa Anda terapkan untuk membangun bisnis di usia muda. Penasaran apa saja itu? Yuk simak informasi lengkapnya dalam artikel berikut ini:

(wk/eval)

1. Tulis Rencana Bisnis


Tulis Rencana Bisnis
Pexels/Karolina Grabowska

Tips pertama yang harus Anda lakukan adalah menuliskan rencana bisnis yang ingin digeluti. Langkah ini penting dilakukan untuk mencegah kegagalan usaha di tengah jalan.

Ada beberapa hal yang harus Anda pertimbangkan saat menulis rencana bisnis. Pertama, Anda harus melihat peluang kesuksesannya. Cari bisnis yang memiliki peluang besar untuk sukses serta asah kemampuan Anda untuk menjalankannya.

Kedua, sebaiknya pilih jenis usaha yang sesuai dengan minat Anda. Seseorang cenderung bekerja dengan sepenuh hati jika melakukan pekerjaan yang mereka sukai, sehingga peluang untuk sukses akan menjadi semakin besar.

2. Lakukan Riset


Lakukan Riset
Pexels/Alexander Suhorucov

Setelah menuliskan rencana bisnis, Anda harus melakukan riset pasar secara menyeluruh. Cara ini diperlukan untuk membangun fundamental target pasar nantinya, termasuk untuk menambah peluang dan mempelajari risiko yang mungkin akan hadir.

Ada beberapa hal yang harus Anda teliti saat melakukan riset pasar. Pertama, pelajari kebutuhan dan permintaan pasar untuk menambah omzet perusahaan. Setelah itu pelajari karakter calon konsumen yang akan menjadi target pasar Anda. Terakhir yang tak kalah penting adalah memahami strategi kompetitor agar bisnis Anda bisa bertahan di tengah persaingan yang ketat.

3. Jangan Lakukan Sendiri


Jangan Lakukan Sendiri
Pexels/Canva Studio

Saat memulai bisnis, Anda memerlukan support system yang bisa membantu mengembangkan usaha tersebut. Oleh sebab itu, jangan bangun bisnis Anda sendirian jika ingin peluang suksesnya lebih besar.

Kehadiran anggota keluarga atau teman baik akan sangat membantu, sebab mereka bisa memberi suntikan ide, pikiran maupun modal untuk bisnis yang sedang Anda kembangkan. Akan lebih baik jika Anda mengajak mentor atau seorang profesional untuk menjalankan bisnis itu bersama-sama.

4. Dapatkan Bantuan dari Profesional


Dapatkan Bantuan dari Profesional
Pexels/fauxels

Anda tidak harus ahli dalam segala hal saat hendak memulai bisnis, apalagi jika Anda adalah seorang fresh graduate dengan sedikit pengalaman. Untuk menyiasatinya, Anda bisa mendapatkan bantuan dari profesional yang lebih paham di berbagai aspek.

Anda perlu memiliki staf yang solid agar bisnis tersebut bisa berkembang cepat dan berkelanjutan. Jangan ragu mengeluarkan uang jika itu untuk kebaikan bisnis Anda. Pasalnya, Anda akan membuang lebih banyak uang dan waktu jika mencoba melakukan semuanya sendiri tanpa memiliki keahlian yang tepat.

5. Luncurkan Bisnis Anda Setelah Semua Persiapan Selesai


Luncurkan Bisnis Anda Setelah Semua Persiapan Selesai
Pexels/Max Vakhtbovych

Setelah berhasil mengumpulkan modal dan menyelesaikan semua persiapan, langkah berikutnya adalah meluncurkan bisnis Anda. Pastikan untuk membuat produk atau menyediakan jasa dengan kualitas terbaik agar bisnis Anda mudah dilirik pelanggan.

Saat memulai, jangan ragu untuk memberi diskon dan menyediakan promo menarik untuk memikat konsumen. Selain itu, Anda juga harus menggencarkan promosi baik secara offline maupun online. Bila perlu, Anda juga bisa meminta bantuan pelanggan, keluarga maupun kenalan untuk mempromosikannya.

6. Tingkatkan Layanan Pelanggan


Tingkatkan Layanan Pelanggan
Pexels/Yan Krukau

Persepsi pelanggan dapat memajukan atau bahkan menghancurkan bisnis Anda. Pertumbuhan yang cepat bergantung pada bagaimana membuat pelanggan terkesan dengan produk atau jasa yang Anda tawarkan. Oleh sebab itu, tips berikutnya yang harus diperhatikan adalah meningkatkan layanan pelanggan.

Dibandingkan perusahaan besar, usaha kecil lebih gesit karena mampu melihat, mengantisipasi dan menyediakan kebutuhan pelanggan dengan lebih dekat. Anda harus memanfaatkan peluang ini untuk memajukan bisnis, dan pertahankan kualitas terbaik itu bahkan setelah usaha Anda dikenal luas.

7. Fokus Promosi di Media Sosial


Fokus Promosi di Media Sosial
Pexels/Ivan Samkov

Media sosial menjadi salah satu alat promosi bisnis paling menguntungkan karena sifatnya yang global, real time, praktis dan minim biaya. Dengan memanfaatkan media sosial, kegiatan promosi bisnis Anda akan lebih maksimal.

Anda harus memperhatikan beberapa hal saat membuat konten promosi. Buat foto atau video promosi menarik yang sesuai dengan target pasar dan sertakan informasi yang terperinci. Selain itu, Anda juga bisa meminta bantuan kenalan untuk menyebarkannya untuk menjangkau lebih banyak orang.

8. Jangan Pantang Menyerah!


Jangan Pantang Menyerah!
Pexels/Ketut Subiyanto

Merintis bisnis sendiri memang bukan hal yang mudah. Ada banyak momen ketika Anda merasa lelah, marah, sedih hingga rasanya ingin menyerah saja. Mengalami kesulitan saat mengawali bisnis adalah hal yang lumrah, hampir setiap pengusaha pernah mengalaminya, jadi jangan pantang menyerah!

Sejumlah pengusaha kelas dunia seperti Bill Gates, Steve Jobs hingga Jack Ma juga pernah mengalami kegagalan saat membangun bisnis. Tapi alih-alih menyerah, mereka memutuskan untuk bangkit dan memperbaiki kesalahan usahanya hingga sukses seperti sekarang. Bukan tidak mungkin, Anda yang sedang membaca tulisan ini, akan meraih kesuksesan serupa dalam 10 atau 20 tahun ke depan. Jadi, tetaplah semangat saat membangun bisnis!

Demikian delapan tips membangun bisnis bagi fresh graduate yang bisa diterapkan mulai tahun 2023 mendatang. Semoga artikel di atas bermanfaat!

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait