Taemin dan Key SHINee Kencan Ganda Bareng Na Eun dan Eun Ji A Pink
TV

Taemin meminta Na Eun mengajak Eun Ji di 'We Got Married' karena tahu Key tertarik pada teman istri virtualnya itu.

WowKeren - Taemin SHINee dan Na Eun A Pink akan menjalani episode spesial di "We Got Married". Tidak seperti biasanya, kali ini kencan mereka akan ditemani member dari grupnya masing-masing. Taemin dan Na Eun rupanya akan melakukan kencan ganda dengan Eun Ji dan Key.

Sebelumnya, Taemin memang pernah meminta Na Eun untuk mengajak member dari A Pink di acara tersebut. Tak hanya itu, Taemin juga menyebut secara spesifik nama Eun Ji karena tahu Key tertarik dengan aktris "That Winter, The Wind Blows" itu. Rupanya, Na Eun mengabulkan permintaan Taemin dan mengajak Eun Ji menjalani kencan ganda dengan Key.


Proses syuting untuk kencan ganda tersebut telah dilakukan pada 5 Agustus. Keempat idola K-Pop ini berkencan ganda di Incheon. Key dan Eunji pergi bersama ke Wolmido, tak terlihat canggung satu sama lainnya. Mereka terlihat santai dan bersenang-senang.

Kehadiran Key dan Eun Ji ini pun membuat acara tersebut lebih menarik. Rencananya, episode kencan ganda Taemin dan Na Eun bersama Key dan Eun Ji ini akan ditayangkan di stasiun MBC pada 24 Agustus.

(wk/)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait