Hanya Jadi Model Iklan Selama 8 Tahun, Pendapatan Won Bin Raih Angka Fantastis
Asia Today
Selebriti

Tak disangka, Won Bin menerima pendapatan fantastis meski hanya menjadi model iklan selama 8 tahun ini.

WowKeren - Won Bin merupakan salah satu aktor ternama di Korea Selatan. Kemampuan aktingnya dipuji banyak pihak terutama saat dia berperan di film "The Man from Nowhere" di tahun 2010 lalu. Namun setelah film tersebut, ia tak lagi terlihat berada di proyek akting lagi hingga saat ini.

Diketahui suami Lee Na Young tersebut selama 8 tahun ini hanya disibukkan dengan menjadi model iklan saja. Meskipun begitu, ternyata pendapatannya dalam menjadi model iklan meraih nilai fantastis.

Program televisi "Shin Tong Bang Tong" belum lama ini mengungkap pendapatan yang diraih oleh Won Bin tersebut. Ternyata pendapatan yang ia raih selama 8 tahun ini mencapai angka 24 miliar Won atau sekitar Rp 308 miliar.

"Won Bin muncul di 40 iklan sejak tahun 2010," buka panelis. "Kontrak pembayaran per iklan sekitar 600-700 juta Won (Rp 7,7-9 miliar). Itu semua ditotal mencapai 24 miliar Won (Rp 308 miliar) kalau kau pertimbangkan rata-rata 600 juta Won (Rp 7,7 miliar) per iklan."


Panelis lainnya pun ikut berkomentar mengenai pendapatan yang diraih aktor ternama tersebut. "Artis populer yang hanya melanjutkan tentang popularitasnya itu juga termasuk selebriti. Won Bin itu selebriti. Dia tak muncul di film selama 8 tahun terakhir tapi mendapatkan uang lewat menjadi model iklan," lanjutnya.

Netter pun memberikan komentar yang beragam mengenai pendapatan yang diraih Won Bin. Banyak yang tak meragukan jika ia memilih untuk jadi model iklan daripada lelah syuting film maupun drama yang membutuhkan waktu berbulan-bulan.

"Gila. Aku juga tidak mau bekerja kalau punya honor sebanyak itu. Tak percaya ya ada orang yang hidup seperti ini di luar sana," kata netter. "Wow, syuting film mungkin sesuatu yang ia lakukan kalau sedang bosan mungkin," seru netter. "Tak heran kalau dia tak main drama atau film," tambah netter.

"Kalau punya wajah tampan, kau tak perlu bekerja. Kau bakal jadi model sejuta iklan, cukup untuk kehidupan para keturunanmu," sahut netter. "Seolah dia mendapatkan kode mencontek untuk hidup dan dia melakukannya haha," sambung lainnya. Bagaimana menurut kalian?

(wk/alif)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait