Bagai Air dan Minyak, Baekho NU'EST Pilih Member Ini Karena Susah Didekati
Naver Dispatch
Selebriti

Meski sudah menghabiskan waktu bersama, Baekho mengaku sempat kesulitan untuk dekat dengan member ini.

WowKeren - NU'EST bukan pendatang baru dalam industri hiburan Korea. Namun nama mereka meroket saat keempat member yaitu Baekho, JR, Ren, dan Hwang Minhyun mengikuti acara "Produce 101" musim kedua.

Baekho mengaku para member dulu sangat kikuk satu sama lain. Tak jarang mereka juga terlibat pertengkaran. Hal ini dikarenakan sifat mereka yang sangat bertolak belakang satu sama lain.

Saat ditanya siapa yang paling sulit didekati, Baekho langsung menunjuk Ren. Ren juga mengakui hal tersebut. Ren mengaku mereka sangat tidak dekat satu sama lain saat trainee, seperti air dan minyak.

Baekho menimpali bahkan hubungan mereka lebih buruk daripada air dan minyak. Hal ini disambut tawa member lainnya.

"Kita dulu seperti air dan minyak," ungkap Ren. "Kita lebih buruk dari air dan minyak. Ren benar-benar aneh seperti alien," sahut Baekho.

Ren sendiri memiliki sifat yang sangat cerita dan terlalu aktif. Berbeda dengan Baekho yang tenang. Sehingga sifat mereka berdua sangat berseberangan.


Namun keduanya menjadi dekat setelah melalui tujuh tahun bersama-sama. Menghadapi masalah dan menyelesaikan masalah yang sama membuat keduanya makin dekat.

Bahkan saat masing-masing member NU'EST mulai terkenal semenjak mengikuti "Produce 101" musim kedua, Baekho mengaku tidak ada rasa iri dalam diri member Nuest.

"Keluargaku tahu jika jadwal JR lebih baik daripada punyaku," kata Baekho sambil tertawa. "Keluargaku juga lebih suka JR, tapi aku tidak marah."

Kesuksesan masing-masing member juga berpengaruh dengan kepopuleran grup. Sehingga bukannya marah, member NU'EST malah bersyukur. Dengan begitu NU'EST dapat lebih dikenal oleh masyarakat luas.

Saat ini NU'EST sedang menantikan salah satu membernya, Hwang Minhyun, yang masih aktif dalam grup Wanna One. Nuest tetap aktif dengan empat member dengan menggunakan nama sementara NU'EST W, yang artinya wait. Kesuksesan Hwang Minhyun bersama Wanna One juga berdampak kepada Nuest.

Kepopuleran Nuest meningkat tajam. Bahkan lagu-lagu mereka yang rilis tiga tahun lalu naik ke tangga lagu Korea. Tak hanya itu, member NU'EST W juga kebanjiran kontrak iklan.

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait