Air Terjun Nglirip
Travel

Wisata air terjun dapat sekaligus memanjakan matas serta membuat tubuh lebih segar karena udaranya yang dingin.

WowKeren - Saat pertama kali datang ke lokasi air terjun Nglirip, di Tuban yang terlintas adalah pemikiran jika tempat ini benar-benar di Indonesia? Pasalanya, saking indahnya warna dan lokasinya sehingga membuat kalian seolah berada di luar negeri. Ketinggian air terjun Nglirip Tuban pun cukup lumayan sekitar 25-30 meter, dengan pemandangan alam disekitarnya yang hijau dan segar. Air terjun Nglirip ini berada di pedukuhan Jojogan Desa Mulyo Agung, Kecamatan Singgahan, Kabupaten Tuban , Jawa Timur.

Ada sebuah mitos untik di sekitar air tejun nglirip. Bagi setiap pasangan yang sedang pacaran akan putus kurang dari 40 hari jika pacaran di air terjun Nglirip ini. Dibalik legenda dan mitos di masyarakat sebenarnya air terjun nglirp adalah air terjun yang sangat indah. Meskipun musim kemarau dengan debit air yang kecil, tapi kalian bisa melihat jika airnya sangatlah bersih. Sayangnya pembangunan fasilitas di sekitar lokasi kurang memadai.

(wk/Kres)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru