Apa Sih Fungsi Contour dan Bronzer Itu?
Lifestyle

Biasanya para pemula yang yang baru belajar makeup kebingungan membedakan contour dan bronzer. Cari tahu di sini.

WowKeren - Contour merupakan salah satu teknik riasan yang digunakan untuk mendefinisikan fitur dan bentuk wajah dengan menciptakan ilusi bayangan pada kulit. Seperti diketahui, wajah memiliki bayangan di beberapa bagian. Nah, bayangan itu akan tertutup ketika kita menggunakan foundation dan bedak tebal. Dengan contour kita dapat menciptakan bayangan itu kembali.

Selain itu, teknik yang sering disebut dengan shading ini akan membuat fitur wajah lebih sempit. Jadi, teknik ini biasanya dipakai agar pipi kelihatan tirus, hidung lebih mancung, dahi tidak selebar aslinya dan dagu lebih lancip.

Berbeda dengan contour, bronzer memiliki fungsi yang lebih sederhana yakni untuk memberikan kesan hangat alami pada wajah. Ketika terkena sinar matahari wajah akan tampak glowing, sehat, segar dan eksotis. Bronzer juga akan membuat wajah tampak lebih hidup.

(wk/nris)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait