Dede Sunandar Sampaikan Pesan Haru Untuk Putra Bungsu yang Idap Penyakit Langka
Instagram/dede_sunandar
Selebriti

Dede Sunandar tak kuasa menyembunyikan kesedihannya kala menyampaikan pesan haru untuk putra bungsunya yang tengah sakit. Ia juga meminta maaf kepada anak pertamanya.

WowKeren - Dede Sunandar belakangan tengah menjadi sorotan usai menyampaikan kabar menyedihkan dalam acara "Okay Bos" episode 8 Agustus 2019. Saat itu, Dede mengungkap bahwa putra bungsunya yang bernama Ladzan Shafiq Sunandar mengidap penyakit langka bernama Sindrom William.

Dede mengaku sempat mendapat tawaran pengobatan ke Amerika Serikat berkat postingan sang istri di Instagram beberapa waktu lalu. Namun tawaran tersebut ditolak oleh Dede lantaran banyak pertimbangan. Selain itu, komedian yang dulu berprofesi sebagai Office Boy ini juga ingin berusaha mengobati anaknya dengan hasil keringat sendiri.

Sebagai ayah, Dede mengaku rela melakukan apapun demi kesembuhan putra bungsunya. Bahkan ia tak keberatan jika memang harus menjual organ tubuhnya demi kesembuhan sang anak. Menurut Dede, itu sudah menjadi kewajibannya sebagai seorang ayah kepada anaknya.


"'Udah enggak usah lah (berobat ke Amerika)', Dede bilang gitu," kata Dede dalam acara "Okay Bos". "Kalau emang Allah kasih ujian buat Dede, kalau memang Dede mampu, sampai kapan pun, sampai (Dede) enggak ada, sampai Dede jual segala organ tubuh Dede buat anak demi kesembuhan, Dede enggak masalah. Dede mau ikhtiar aja di Jakarta."

Dalam kesempatan itu, Dede pun menyampaikan pesan penuh haru untuk anaknya yang tengah berjuang melawan penyakit Sindrom William. Ia berharap putranya terus bertahan dan semangat dalam menjalani pengobatan. Begitu juga istri Dede, Karen Hertatum alias Reren, yang diharapkan sabar oleh sang suami dalam merawat putra mereka.

"Buat istri Dede, Keren Hertatum. Yang sabar, namanya juga cobaan. Maksudnya tuh harus ikhlas aja kalau memang terjadi, ya udah kayak gitu," kata Dede. "Buat Arjuna (anak pertama Dede), cepet tumbuh dewasa. Mohon maaf, kemaren Papa belum bisa ngerayain ulang tahunnya."

Dede kemudian memberikan pesan untuk sang putra bungsu sambil menangis. "Buat Adza (panggilan Ladzan), cepet sembuh. Pokoknya Bapak berusaha yang terbaik buat Adza. Makasih juga doanya buat temen-temen yang sudah support, buat keluarga Dede, saudara juga termasuk," pungkas Dede.

(wk/nur2)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait