Anies Baswedan Dikritik Gegara Banjir, Akui Siap Debat Usai Surut
Nasional

Gubernur DKI Jakarta itu dianggap kurang cakap dalam menangani banjir yang ada, bahkan sampai membuat dirinya dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono bersilang pendapat.

WowKeren - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan terus menjadi sorotan publik beberapa waktu belakangan. Pasalnya Anies dinilai kurang cakap dalam mengatasi banjir yang terjadi di Ibu Kota.

Kekecewaan ini tak hanya berasal dari warga terdampak dan masyarakat secara luas. Pemerintah pusat, tepatnya Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono juga sempat mengungkapkan rasa kecewanya.

Basuki mengaku kecewa lantaran proses naturalisasi sungai, yang menjadi andalan Anies dalam memberantas banjir di Ibu Kota ternyata belum sepenuhnya selesai. Kekecewaan Basuki ini juga diamini oleh sejumlah pihak, hingga membuat beberapa tagar bernada komplain menjadi Trending Topic.

Menanggapi berbagai kecaman yang diarahkan kepadanya, Anies pun sepertinya gerah. Ia lantas mengaku siap berdebat dan berdiskusi dengan seluruh pihak terkait penyebab banjir. Namun debat dan diskusi ini baru akan diadakan usai penanganan terhadap banjir selesai.


"Kalau mau debat masalah sebab, nanti setelah ini selesai. Nanti kita siap berdiskusi," jelas Anies ketika ditemui awak media di Pintu Air Manggarai, Jakarta, Kamis (2/1). "Sekarang kita pikirkan warga yang memerlukan (evakuasi)."

Lebih lanjut, Anies secara spesifik menyinggung Basuki yang sempat mengungkapkan kekecewaannya karena proses normalisasi sungai yang belum rampung. Menurut Anies, normalisasi yang ia lakukan tak akan efektif bila tak ada penanganan efektif di hulu.

Ia kemudian mencontohkan daerah Kampung Pulo, Jakarta Timur, yang sudah dinormalisasi. "Coba lihat Kampung Pulo. Kampung Pulo sudah dinormalisasi belum?" tanya Anies. Namun kenyataannya, usai dinormalisasi, daerah itu memang masih terendam air di banjir kali ini.

Mantan Mendikbud itu pun menegaskan pihaknya enggan berpolemik soal penyebab banjir. Ia mengaku lebih mementingkan masalah evakuasi warga terdampak.

"Saya tidak ingin berpolemik dulu sekarang," pungkas Anies. "Sekarang ini saya memikirkan supaya warga dapat tempat tinggal lagi, bisa beraktivitas."

(wk/elva)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru