Jangan Tersulut Emosi Apalagi Resign, Lakukan 8 Tips Ini Untuk Menghadapi Rekan Kerja yang Toxic
SerbaSerbi

Memiliki rekan kerja yang toxic tentu akan membuat kita merasa kesal dan tidak nyaman saat bekerja. Jika kamu mengalami masalah satu ini, sebaiknya lakukan delapan tips berikut untuk menghadapinya.

WowKeren - Di dunia kerja, kita dituntut untuk bekerjasama dengan orang lain agar pekerjaan bisa terselesaikan dengan lebih efektif dan efisien. Namun dunia kerja memang tidak selalu berjalan mulus seperti apa yang kita inginkan. Terkadang ada beberapa orang yang disebut dengan toxic people.

Menghadapi toxic people bukanlah perkara mudah. Saat mereka berulah, ada-ada saja yang dilakukannya. Akibatnya, energi positif kita akan terkuras karena sikapnya yang kurang menyenangkan. Memiliki rekan kerja seperti itu akan mengganggu pikiran kita sehingga merasa tidak nyaman saat sedang bekerja.

Meski demikian, kita harus mencoba untuk tetap profesional agar bisa menyelesaikan pekerjaan dengan baik. Karena kita tidak memiliki kendali atas perilaku orang lain, kita bisa mengubah cara kita dalam berinteraksi dengan mereka. Dengan begitu, kita tetap bisa bekerja dengan profesional meski harus berhadapan dengan toxic people. Penasaran bagaimana caranya? Simak beberapa tipsnya berikut ini.

(wk/eval)

1. Jangan Terbawa Emosi


Jangan Terbawa Emosi

Tips pertama yang harus kamu ikuti adalah tidak terbawa emosi dan tetap sabar. Meski perilakunya kerap memancing emosi, usahakan agar amarahmu tidak sampai terpancing. Sebab jika kamu terbawa emosi, itu hanya akan menyulitkan dirimu sendiri. Akibatnya, kamu akan kesulitan konsentrasi selama bekerja.

Jika mereka berulah, sebaiknya tetap tenang dan ambil nafas dalam-dalam. Ingatkan dirimu bahwa kamu tidak seharusnya peduli dengan bagaimana sikap mereka maupun apa yang mereka bicarakan jika tidak menyangkut pekerjaan. Cobalah bersikap seolah-olah kamu tidak peduli dan alihkan pembicaraan dengan baik-baik.

2. Selalu Bersikap Profesional Masalah Pekerjaan


Selalu Bersikap Profesional Masalah Pekerjaan

Bersikap profesional merupakan hal yang wajib kita lakukan saat bekerja. Meskipun kita harus berhadapan dengan rekan kerja yang toxic, sikap itu tetap wajib diterapkan. Kamu harus fokus untuk menyelesaikan pekerjaanmu karena hasilnya akan berimbas pada pekerjaan rekan kerja yang lain. Apalagi jika kamu adalah ketua tim, kamu harus tetap tenang agar bisa memimpin anggotamu dengan baik.

Jika kamu menghadapi rekan kerja yang toxic saat sedang bekerja, cukup berikan argumentasi seperlunya sesuai dengan pernyataannya. Berkomunikasi sewajarnya saja terkait masalah pekerjaan, dengarkan hal-hal yang diperlukan dan tak perlu menanggapi reaksi negatif mereka.

3. Tetap Bersikap Baik dan Ramah Padanya


Tetap Bersikap Baik dan Ramah Padanya

Kita tetap harus bersikap baik dan ramah pada rekan kerja yang toxic meskipun mereka sering membuat kita kesal. Hal ini perlu dilakukan agar mereka tidak berpikir buruk tentangmu. Sebab jika berulah, mereka bisa saja menjelekkan kamu di depan orang lain. Karena itu bersikap baik dan ramah pada mereka diharapkan dapat menguranginya.

Selain itu, kamu juga bisa meredam amarah mereka dengan memuji pekerjaannya. Perlu diketahui bahwa salah satu penyebab seseorang menjadi toxic adalah karena merasa tidak aman atau insecure. Dengan menghargai hasil pekerjaannya dan memberikan pujian, kamu bisa memberikan dorongan positif terhadap mereka. Dengan begitu, mereka mungkin akan berhenti bersikap menyebalkan.

4. Jangan Mencoba Membuktikan Mereka Salah


Jangan Mencoba Membuktikan Mereka Salah

Saat rekan kerja yang toxic sedang berulah, kita sering merasa tergoda untuk menanggapi mereka dan membuktikan kalau mereka bersalah. Tapi sebaiknya hindari reaksi seperti ini ya, sebab itu hanya akan membuat mereka termotivasi untuk mempermalukan kita. Jangan mencoba menyalahkannya agar mereka sadar, sebab orang seperti mereka akan sulit mengakui kesalahannya sendiri.

Selain itu, sebaiknya kurangi meminta saran dan bantuan darinya. Sebab dia akan menjadi sombong dan semakin semena-mena jika kamu sering meminta bantuannya. Sebagai gantinya, kamu bisa meminta pertolongan pada rekan kerja yang lain yang bisa dipercaya dan memiliki sikap baik.

5. Jangan Menggosipkan Dirinya


Jangan Menggosipkan Dirinya

Meskipun toxic people sering membuat kita merasa kesal, sebaiknya hindari menggosipkan dirinya. Kebiasaan menggosipkan keburukan orang lain hanya akan menimbulkan aura negatif di lingkungan kerja. Sebab hal itu bisa membuat rekan kerja yang kamu ajak bergosip merasa tidak nyaman dan tidak fokus pada pekerjaan.

Alih-alih menggosipkan toxic people, sebaiknya bergaullah dengan rekan kerja yang produktif. Usahakan untuk bersosialisasi dengan orang-orang yang lebih baik dari toxic people. Sebab mereka dapat membantumu untuk mencapai tujuan karier serta membuatmu nyaman di lingkungan kerja.

6. Batasi Interaksi dengan Mereka


Batasi Interaksi dengan Mereka

Membatasi interaksi dengan rekan kerja yang toxic bisa menjadi cara ampuh untuk membuat diri tidak kesal saat mereka berulah. Kamu perlu membuat batasan yang wajar antara urusan kantor dan pertemanan dengan mereka. Sifatnya yang tidak mau mengalah dan suka membuat orang lain menderita hanya akan membuatmu stres.

Selain itu, sebaiknya jangan menunjukkan kelemahanmu di hadapannya. Toxic people akan menggunakan kelemahanmu sebagai senjata untuk menjatuhkanmu di mata rekan kerja yang lain bahkan atasan. Karena itu jangan terlalu melibatkan diri dengannya, cukup urusan pekerjaan saja.

7. Ajak Mereka Bicara


Ajak Mereka Bicara

Meskipun kamu berusaha maksimal untuk tidak marah atau terpengaruh dengan rekan kerja yang toxic, tetap saja kamu tak bisa menghindari mereka selamanya. Kamu juga tidak bisa memastikan bahwa mereka tidak akan kembali berulah di kemudian hari.

Karena itu, salah satu cara untuk mengatasinya adalah dengan mengajak mereka berbicara empat mata. Cobalah berbicara dengan mereka untuk mengetahui apa penyebabnya menjadi toxic dan mengesalkanmu. Coba bicarakan baik-baik untuk mencari solusi terbaik bagi kedua belah pihak. Selain itu, kamu juga bisa memberikan umpan balik seperti teguran maupun nasihat.

8. Minta Bantuan Atasan


Minta Bantuan Atasan

Jika rekan kerja yang toxic sudah benar-benar di luar kendali dan tidak bisa diajak bicara, tak ada salahnya untuk membahas masalah ini dengan atasan. Sebab jika kamu terus membiarkannya, hubungan yang tidak baik ini akan berpengaruh pada hasil pekerjaan.

Cobalah untuk meminta pendapat atasan agar mereka bisa memberikan feedback dan menjaga suasana kerja tetap kondusif. Mereka mungkin akan memberikan kebebasan adanya interaksi antar anggota tim, menetapkan aturan dan perilaku positif atau bahkan menjadi penengah di antara kalian.

Demikian delapan tips menghadapi rekan kerja yang toxic yang telah tim WowKeren rangkum untuk kalian. Simak juga artikel ini untuk mengetahui tips agar tetap produktif selama menjalankan WFH (Work From Home). Selain itu, kalian juga bisa menyimak artikel ini untuk mengetahui cara agar terhindar dari sakit punggung selama WFH.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru