Kue Cubit
Kuliner

Setiap wilayah Indonesia memiliki berbagai makanan khas. Namun, jika melihat sejarah Indonesia,makanan-makanan ini tentu banyak dipengaruhi oleh beberapa budaya asing termasuk Belanda yang menjajah Indonesia selama 350 tahun.

WowKeren - Kue cubit belakangan ini kembali menjadi kuliner yang cukup populer karena banyak variasinya. Namun kue satu ini awalnya merupakan salah satu jajanan tradisional yang biasa ditemui di pasar-pasar. Tidak ada informasi jelas mengapa kue ini kemudian dinamakan kue cubit. Meski begitu, beberapa orang meyakini bahwa nama kue cubit sebenarnya berasal dari proses pembuatannya.

Nah, satu lagi fakta menarik soal kue cubit yang belum banyak orang ketahui adalah bahwa kue cubit itu berasal dari makanan khas Belanda. Banyak sekali kue-kue yang sekarang kita kenal ternyata merupakan kuliner asli Belanda salah satunya kue cubit ini. Kue cubit memiliki bentuk dan cara pembuatan yang sama dengan sebuah panganan favorit masyarakat Belanda yaitu poffertjes.

(wk/putr)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel