Geger Video Jerinx SID Jadi 'Provokator' Demo Tolak Rapid Test di Bali, Tuai Kecaman Publik
Instagram/jrxsid
Selebriti

Jerinx SID bikin warganet meradang dengan aksi nekatnya yang malah ikutan demo tolak rapid test di Bali belum lama ini. Warganet menyebut Jerinx tak mencontohkan sikap baik sebagai publik figur.

WowKeren - Nama Jerinx SID belum lama ini ramai diperbincangkan publik lantaran aksi nekatnya yang diduga menjadi 'provokator' dalam aksi demo tolak rapid test oleh sekelompok masyarakat. Aksi nekatnya yang mendukung penolakan rapid test di Bali ini sontak membuat warganet meradang.

Seperti diketahui, Jerinx adalah salah satu orang yang meyakini jika virus COVID-19 merupakan sebuah konspirasi. Drummer band Superman Is Dead (SID) ini pernah mengatakan, letak konspirasi tersebut ada pada angka kasus COVID-19 yang diaporkan. Jerinx menilai bahwa angka-angka tersebut bukanlah jumlah yang sebenarnya.

Menurut Jerinx, alat tes COVID-19 yang ada saat ini tidak terjamin keabsahannya. Ia beralasan, para ilmuwan di negara-negara maju seperti Amerika dan Eropa masih belum sepakat mengatakan kevalidan alat tes tersebut. Oleh karena itu, ia dengan terang-terangan mendukung penuh demo penolakan rapid test yang terjadi di Bali belum lama ini.

Dalam video yang beredar luas di media sosial, Jerinx terlihat sangat santai mengikuti demo dengan tak mengenakan masker. Ia dengan segerombol orang kompak berjalan di sisi sebuah jalan raya dengan tak lupa membawa poster bertuliskan tolak rapid test.


Bukan hanya tak mengenakan masker, kerumunan masyarakat tersebut juga tak menjalankan protokol keamanan COVID-19, yakni social distancing alias jaga jarak. Mereka malah terlihat saling berdempetan berjalan beriringan untuk menuju ke suatu tempat.

Hal ini sontak membuat warganet merasa geram dengan aksi masyarakat ini. Warganet juga sangat menyayangkan sikap Jerinx yang merupakan seorang publik figur dinilai tak bijaksana dalam menghadapi masalah. Warganet bahkan menyebut jika Jerinx adalah provokator yang mengajak kerumunan massa itu untuk melakukan demo tolak rapid test.

Amarah warganet sudah tak terbendung lagi melihat kelakuan nekat sekelompok masyarakat itu. Sikap mereka dalam melakukan demo juga terkesan seperti sok. Mereka seolah tak takut sama sekali dengan ancaman bahaya cirus Corona.

"Dia itu tdk bisa menjamin 100% secara gak langsung dia tuh jadi kayak udh memprovokasikan org gitu utk tidak percaya COVID," tulis akun @erika*****. "Dia begini karena ladang penghasilannya mati ya. Gak boleh konser2, ngamen2," sahut @elliza*****. "Gini kalau publik figur gak bisa jaga sikap, malah bisa merugikan masyarakat," timpal netter lain.

"Boleh bodoh tapi jangan ngajak2," kata akun @netree****. "Dihhh bego," ujar lainnya. "Orang gila otaknya gak ada," geram lainnya. "Mudah2an mereka semua kena COVID," tukas @septi*****.

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait