Putri Delina Ikut Buka Suara, Tegaskan Fakta Soal Teddy Yang Kuasai Sejumlah Aset Milik Rizky Febian
Selebriti

Putri Delina kembali buka suara soal sengketa harta warisan mendiang Lina Jubaedah. Putri mengungkap pihaknya memberikan waktu terbatas bagi Teddy untuk segera mengembalikan aset Rizky Febian.

WowKeren - Lama bungkam, Putri Delina akhirnya kembali ikut buka suara mengenai kasus perseteruan harta warisan mendiang Lina Jubaedah. Lina mengungkap fakta baru soal Teddy yang ternyata menguasai sejumlah aset milik sang kakak, Rizky Febian.

Lewat pertemuan beberapa waktu lalu, Putri mengungkap bahwa Teddy setuju untuk mengembalikan sejumlah aset milik Rizky Febian terlebih dahulu. "Iya benar, waktu itu kan kita sudah pertemuan semua, dari lawyer Aa Iky dari pihak sana. Itu kan sudah disampaikan sama pengacara Aa Iky. Putri sama Iky memang penginnya semua aset yang sama Om dikembalikan," ungkap Putri di gedung Transmedia, Jakarta Selatan, dilansir dari Detik.com, Kamis (18/2).

Pihaknya ternyata juga memberi tenggat waktu terbatas pada pihak Teddy untuk mengembalikan aset-aset yang dimaksud. "Makanya dikasih waktu 14 hari (untuk mengembalikan)," ungkapnya.


Putri Delina menegaskan aset-aset yang keberadaannya dipertanyakan itu adalah murni milik Rizky Febian yang dititipkan ke almarhum Lina Jubaedah. "Karena memang itu semuanya adalah hak Aa Iky, ada uang Aa Iky. Makanya kita minta semua dibalikin," tegas Putri.

Untuk total aset tersebut, Putri Delina hanya tersenyum dan membenarkan jumlahnya sampai miliaran rupiah. Semua urusan harta warisan itu dikatakan Putri Delina sudah diurus oleh pengacara mereka. "Miliaran. Ya segitu. Putri sih udah minta diurus sama pengacara," ungkap Putri Delina sebelum masuk ke dalam mobil.

Pada Senin (15/2) lalu, pihak Putri dan Rizky diwakili oleh pengacara juga sudah mengadakan jumpa pers untuk menjelaskan masalah tersebut. "Kami kasih waktu sesuai surat kami yang kami kirim hari ini itu kami minta dikembalikan dalam waktu 14 hari sejak surat kami layangkan," pungkas Bahyuni, pengacara Rizky Febian di Bandung, Senin (15/2).

Bahyuni, pengacara Rizky Febian sebelumnya mengungkapkan ada 12 poin aset milik Rizky Febian dan Putri Delina yang saat ini belum dikembalikan.

(wk/amel)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait