Putri Delina Khawatir Hebat Sule Jatuh Sakit dengan Gejala Seperti Mendiang Sang Ibunda
Instagram/putridelina
Selebriti

Sule rupanya sempat jatuh sakit sesaat sebelum putra pertamanya melangsungkan lamaran. Hal ini membuat Putri Delina khawatir hebat lantaran gejala yang diamali oleh sang komedian mirip dengan mendiang Lina Jubaedah.

WowKeren - Kehidupan keluarga dari seorang selebritis tak luput menjadi sorotan publik. Apalagi mereka yang miliki karya di dunia hiburan seperti dari keluarga komedian kondang Sule. Anak-anak Sule cukup eksis di di dunia hiburan sebagai seorang penyanyi.

Mulai dari anak pertamanya, Rizky Febian atau biasa disapa Iky dan yang kedua, Putri Delina. Untuk Iky sendiri belum lama ini akhirnya melangsungkan lamaran dengan kekasih hatinya, Mahalini. Namun tak disangka, dibalik acara tersebut Sule sempat alami hal kurang menyenangkan.

Sule terbaring lemas di atas ranjang sebelum acara lamaran putra pertamanya berlangsung. Kondisi Sule pun membuat Putri Delina khawatir hebat. Lantaran dikabarkan bahwa gejala yang dialami oleh Sule mirip dengan mendiang Lina Jubaedah.


Photo-INFO

Instagram

Sedang beberapa waktu lalu, Iky sempat ungkap kecurigaan kejanggalan kepergian sang ibunda yang tak lama setelah menikah dengan Teddy Pardiyana. Iky curiga bahwa sang ibunda telah disantet oleh Teddy.

Kondisi Sule sendiri saat itu dikabarkan menggigil. Mungkin menjadi hal biasa bagi sebagian orang namun berbeda dengan Putri Delina yang sebelumnya mendiang ibunya rasakan demikian lalu tak lama pergi untuk selamanya.

Video yang dibagikan oleh akun gosip @pembasmi.kehaluan.reall itu langsung ramai menuai beragam komentar netter. "Aa iki sih pake mancingĀ² macan tidur ... harusnya di keep aja demi keselamatan keluarga," komen seorang netter. "adi inget film series TELUH DARAH ku doakan moga kang sule terhindar dari hal hal kek gini moga lekas sembuh," sahut lainnya. "Makanya ga usahlah cerita2 publik masalah2 yg ada pihak berasa diomongin secara negatif walopun ga sebut2 nama. Kalo sy nonton acara talking2 di media umum suka ngebatin 'itu agak2 ngomongin pihak lain apa ngga ngeri?'" singgung netter yang lain lagi.

(wk/devi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait