Tsania Marwa Bongkar Alasan Tak Izinkan Anak Buat Paspor
Instagram/tsaniamarwa54
Selebriti

Tsania menegaskan bahwa sebelum pihak Atalarik meminta banyak hal padanya, seharusnya mereka memenuhi dulu kewajibannya. Tapi ia malah diteror masalah paspor.

WowKeren - Tsania Marwa kembali berkonflik urusan anak dengan mantan suaminya, Atalarik Syah. Kali ini, pesinetron cantik itu membongkar alasan mengapa dirinya melarang anaknya membuat paspor untuk dipakai umrah.

Lewat akun Instagram pribadinya, Tsania menulis, "Hampir 7 Tahun HAK saya sebagai ibu TIDAK DIBERIKAN, sekarang koar koar seperti saya yang "jahat" gak mau kasih passport anak buat umrah. Menjalankan kewajiban X Minta ini itu ✔ Kirain komedi di Lapor Pak aja, ternyata... depan mata banyak! LAWAK IDUP LO."

Tsania menegaskan bahwa sebelum pihak Atalarik meminta banyak hal padanya, seharusnya mereka memenuhi dulu kewajibannya. Tapi yang terjadi malah anak mereka yang diminta terus menerornya perkara pembuatan paspor.

"Setiap saya ke sekolah anak, saya sampe 'diteror' sama anak dengan pertanyaan 'mana paspor umi..', heran deh, minta sendiri aja lahh ngapain suruh anak mulu yang ngomong sebagai bentuk doktrin. Beralasan 'ANAK MAU IBADAH' Ibaratnya gini Wir, ibadah pokok aja duluuuuuuuuu anak kasih ke ibunya buat BERBAKTI, gak usah rempongin Umrah. Kocak," imbuhnya.


Tsania Marwa Bongkar Alasan Tak Izinkan Anak Buat Paspor

Source: Instagram

Tsania mengungkap bahwa dirinya sudah ditagih permasalahan paspor ini selama berbulan-bulan. "Lama lama naik juga ya cuaca di kepala. Buat pengacara nya juga deh, malu Pak sama @dpnperadi. Bapak kan paham hukum. Masa begini PakK," lanjutnya.

Tsania lantas menegaskan melarang mantan suaminya membawa anak mereka ke luar negeri. "Saya sebagai pemegang Hak Asuh Anak, MELARANG bapaknya anak anak bawa anak saya ke luar negeri. Jadi passport memang di saya karena saya berHAK," tegasnya.

Tsania mengungkap bahwa keadilan untuk perempuan di Indonesia masih harus banyak diperjuangkan. Terbukti dirinya yang punya hak asuh anak tapi tidak bisa merawat mereka. "Kesian HANCUR HATI melihat masih banyak perempuan khususnya IBU yang gak dapat hak nya. Udah saatnya HUKUM HAK ASUH ANAK DI INDONESIA DI BENAHI," ungkapnya.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait