Kain Bekas Member ENHYPEN Masuk di Album Comeback Picu Beragam Reaksi
X/ENHYPEN
Musik

Rincian di album comeback ENHYPEN, menarik perhatian banyak orang. Agensi boy grup asuhan HYBE itu belum lama ini mengungkap adanya penambahan kain kostum dalam album.

WowKeren - Rincian versi album "Romance: Untold" yang akan segera dirilis oleh ENHYPEN menimbulkan perhatian publik. Dalam album itu, selain adanya inklusi reguler seperti photocard, buku foto, dan CD, juga akan disertakan potongan kain yang pernah dipakai member ENHYPEN.

Terdapat total 150 ribu potongan kain, yang dibuat dari daur ulang kostum yang dikenakan oleh ENHYPEN, sehingga 150 ribu album pertama akan berisi potongan kain ini. Mengetahui penambahan unik dalam album ini, para penggemar dan publik merasa terkejut.

Ada beberapa yang menganggap bahwa penambahan rincian kain asli yang dikenakan oleh idol sebagai sesuatu yang menyeramkan. Namun, ada beberapa orang berpendapat bahwa hal seperti ini sudah pernah terjadi di masa lalu, sehingga tidak perlu dibesar-besarkan.

"Ini adalah tingkat lain dari dehumanisasi dan meremehkan upaya mereka dalam membuat album. HYBE berpikir penggemar akan suka dengan hal seperti ini. Sangat aneh, bagaimana cara mereka ini memandang penggemar[sic!]," tulis seorang netizen.


Rincian Unik di Album Comeback ENHYPEN Picu Beragam Reaksi

Source: Naver

"Ini bukan seperti mereka menjualnya untuk uang, ini hanya inklusi dalam album, jadi bagus untuk penggemar menyimpannya sebagai kenang-kenangan[sic!]," tambah yang lain. "Yah, ini lebih baik daripada mencetak photocard baru setidaknya?[sic!]," sahut netizen lainnya.

Menyikapi berbagai pendapat yang saling bertolak belakang ini, penting bagi kita untuk melihat dari sudut pandang yang lebih luas. Dalam konteks industri K-pop, strategi pemasaran unik seperti ini seringkali digunakan untuk menciptakan nilai tambah dan kenang-kenangan bagi para penggemar. Namun, keseimbangan antara inovasi dan rasa hormat terhadap idol dan penggemar perlu dijaga agar tidak menimbulkan kontroversi yang tidak perlu.

Sementara itu, ENHYPEN akan resmi comeback pada 17 Juli. Sedangkan, pre-orders sudah dibuka sejak Senin (17/6). Jangan sampai ketinggalan memberikan dukungan ya.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait