Akun Instagram Kalina Oktarani Sempat Dibajak, Ternyata Pelaku Minta Transfer Uang
Instagram/kalinaocktaranny
Selebriti

Kalina Oktarani menceritakan soal akun Instagram miliknya yang diretas oleh oknum tak bertanggung jawab. Menurut Kalina, sang pelaku sempat memakai akunnya untuk meminta uang ke teman-temannya.

WowKeren - Kejadian kurang menyenangkan belum lama ini dialami oleh Kalina Oktarani. Pasalnya akun Instagram milik mantan istri Deddy Corbuzier tersebut diretas oleh oknum tak bertanggung jawab.

Sebelumnya, kabar tentang akun Kali yang diretas disampaikan oleh para sahabatnya, mulai dari Sabrina Chairunnisa hingga Rina Nose. Kali ini, Kalina menceritakan bahwa akunnya sempat digunakan pelaku untuk meminta sejumlah uang kepada teman-temannya. Beruntung, teman-teman Kalina tak langsung percaya dengan pelaku.

"Katanya teman aku yang di-DM itu, teman aku diminta untuk transfer uang," ungkap Kalina saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, pada Selasa (12/11). "Enggak, belum (ditransfer). Dia nanya konfirmasi, 'Kenapa ya kok Lingling (nama panggilan Kalina) tumben ibaratnya minta ditransfer uang?' Pas dicek lagi, udah enggak ada (DM-nya). Terus Instagram-nya sempat hilang juga, pas dicari enggak ada."

Tak hanya itu, muncul pula beberapa akun Instagram lain yang mengaku sebagai Kalina. Kejadian tersebut membuat Kalina sempat merasa khawatir sekaligus stres jika akun Instagram-nya tak kembali. Beruntung akun Instagram milik Kalina kini telah kembali ke pemilik aslinya dalam waktu kurang dari 24 jam.


"Kenapa aku kemarin agak sedikit khawatir dan stres, karena aku harus memposting endorse atau apa. Jadi aku kayak punya beban, punya utang ke mereka," sambung Kalina. "Kalau sampai Instagram aku enggak balik, aku bingung gimana, dan kalau misalnya enggak balik, amit-amit, (ada) foto-foto di sana."

Lebih lanjut, Kalina juga memberikan pesan kepada masyarakat agar berhati-hati dalam menggunakan media sosial. Ibunda Azkanio Nikola Corbuzier tersebut juga menyarankan agar sering mengganti kata sandi Instagram.

"Ini dia pelajaran lagi buat kalian yang pakai Instagram, medsos apapun, sepintar apapun kita, para hacker lebih pintar lagi," tegas Kalina. "Untuk mengantisipasi paling tidak sesering mungkin sebulan sekali kita mengganti password. Memang agak sedikit ribet, tapi untuk menjaga."

Sebelum Kalina, sudah ada artis lain yang akun Instagram-nya diretas, yakni Luna Maya dan Karina Suwandi. Namun akun Instagram milik Luna dan Karina akhirnya berhasil kembali ke pemiliknya masing-masing.

(wk/evaa)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait