Kim Tae Ri Beber Cerita Bisa Jadi Bestie Bona WJSN, Sejak Sebelum Syuting 'Twenty-Five, Twenty-One'?
tvN
TV

Kim Tae Ri mendapatkan teman-teman baru setelah syuting, 'Twenty-Five, Twenty-One'. Dalam wawancara dengan media setempat, Kim Tae Ri menceritakan awal mula dekat dengan Bona WJSN.

WowKeren - Dalam sebuah wawancara, Kim Tae Ri berbicara banyak tentang "Twenty-Five, Twenty-One" yang tamat pada Minggu (3/4). Selain tentang Nam Joo Hyuk, Kim Tae Ri juga membicarakan tentang kolaborasinya dengan Bona WJSN (Cosmic Girls) di drama.

"Twenty-Five, Twenty-One" bercerita tentang anak-anak muda yang berjuang usai kehilangan mimpinya. Alur cerita drama ini mengikuti kisah cinta reporter olahraga Baek Yi Jin (Nam Joo Hyuk) dan atlet anggar Na Hee Do (Kim Tae Ri) yang bertemu saat berusia 22 dan 18 tahun. Mereka lalu jatuh cinta saat berusia 25 dan 21 tahun.

Selama menggeluti anggar, Na Hee Do ngefans pada peraih medali emas Go Yu Rim (Bona). Meski sempat tidak akur dan terlibat skandal besar, akhirnya Na Hee Do dan Goo Yu Rim berteman baik. Ternyata jauh sebelum bertemu, mereka juga sering bertukar pemikiran melalui ruang obrolan di internet.

Kim Tae Ri yang banyak melakukan syuting dengan Bona ternyata benar-benar menjadi bestie. Ternyata hal itu bermula sejak keduanya sama-sama mengambil kelas anggar sebelum syuting.


Kim Tae Ri Beber Cerita Bisa Jadi Bestie Bona WJSN, Sejak Sebelum Syuting \'Twenty-Five, Twenty-One\'?

Source: Instagram

"Tentang Kim Ji Yeon (nama asli Bona), kami punya banyak waktu untuk bekerja sama. Kami belajar anggar bersama dan memainkan banyak permainan. Karena karakter kami punya karier yang sama, kami menghabiskan banyak waktu bersama," beber Kim Tae Ri.

Karena banyak mengobrol, akhirnya Kim Tae Ri merasa nyaman dengan Bona. Bahkan saat mereka harus syuting adegan-adegan tak akur. Bahkan Kim Tae Ri sampai sering memikirkan Bona.

"Karena kami juga banyak mengobrol, jadi sangat nyaman saat kami mulai syuting. Aku berpikir tentang orang seperti apa dia dan pemikiran macam apa yang dia miliki," kata Kim Tae Ri.

Sementara itu, "Twenty-Five, Twenty-One" telah berakhir dengan rating 11,5 persen berdasarkan Nielsen Korea. Drama tersebut masih berada di peringkat 1 acara televisi Netflix Indonesia per Selasa (5/4).

(wk/inta)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru