Kota Los Angeles AS Deklarasikan 'Squid Game Day'
TV

Los Angeles mendeklarasikan tanggal 17 September sebagai 'Squid Game Day'. Aktor dan sutradara 'Squid Game' pun datang ke Los Angeles, Amerika Serikat untuk ikut merayakan deklarasi tersebut.

WowKeren - "Squid Game" jadi salah satu serial karya Korea Selatan yang mendapat banyak prestasi di luar negeri dan di tingkat global. Termasuk empat penghargaan untuk "Squid Game" di acara Emmy Awards 2022. Terbaru, Kota Los Angeles, Amerika Serikat, juga memberikan penghargaan tersendiri bagi "Squid Game".

Di mana Kota Los Angeles resmi mendeklarasikan tanggal 17 September sebagai "Squid Game Day". Sejumlah aktor dan orang-orang di balik layar dari "Squid Game" pun terlihat menghadiri acara deklarasi itu.

Pada Jumat (9/9), aktor utama "Squid Game", Lee Jung Jae dan pencipta/penulis/sutradara Hwang Dong Hyuk datang ke Los Angeles. Mereka bergabung dengan Walikota Los Angeles, Eric Garcetti dan Anggota Dewan John Lee di Balai Kota Los Angeles untuk merayakan deklarasi "Squid Game Day".


Photo-INFO

Allkpop

Menurut resolusi yang disahkan oleh dewan kota, 17 September telah dinyatakan sebagai "Squid Game Day" resmi. 'Squid Game Day' dinyatakan sebagai 17 September untuk memperingati tanggal pemutaran perdana serial Netflix 'Squid Game', yang dengan cepat naik sebagai seri #1 untuk pemirsa global.

"Squid Game menandai kemenangan lain dalam perjuangan untuk menumbuhkan representasi komunitas AAPI dalam film dan hiburan, memaparkan budaya dan tradisi Korea kepada penonton sambil membuka jalan bagi komunitas AAPI lainnya untuk juga memiliki cerita mereka. diberi tahu," bunyi resolusi "Squid Game Day".

Sebelumnya "Squid Game" diketahui membawa pulang 4 penghargaan dari acara Emmy Awards 2022, sebuah ajang penghargaan serial tv tahunan bergengsi di Amerika Serikat. "Squid Game" berhasil membawa pulang total empat penghargaan dengan kategori "Guest Award", "Visual Effects Award", "Stunt Performance Award" dan "Art Award". Dan yang menariknya adalah aktris Lee Yoo Mi memenangkan penghargaan tersebut dengan kategori "Outstanding Guest Actress in a Drama Series" untuk penampilannya tersebut.

(wk/amel)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru