Alasan Park Seo Joon Mau Tampil Singkat di 'The Marvels' Ramai Dipuji
Marvel Entertainment
Film

Park Seo Joon berperan sebagai Prince Yan, seorang pangeran dari Planet Aladna, dalam film 'The Marvels'. Namun jatah layar Seo Joon sempat disorot karena dinilai kelewat singkat.

WowKeren - Kemunculan singkat Park Seo Joon sebagai Prince Yan di film “The Marvels” sempat disorot. Kini, alasan Seo Joon mau tampil singkat di film besutan Marvel Studios itu akhirnya terungkap hingga menuai banyak pujian.

Seo Joon disebut memilih proyek “The Marvels” untuk mendapat pengalaman baru sebagai seorang aktor, terlepas dari jatah layarnya yang singkat. Hal ini dapat dilihat sebagai langkah yang mencerminkan ketulusan dan keengganan Seo Joon untuk terus berada di zona nyamannya.

Agensi Seo Joon, Awesome ENT, berjanji akan terus menampilkan wajah baru sang aktor. “Kami berencana untuk melanjutkan aktivitas di mana dia dapat menunjukkan berbagai aspek dirinya sebagai aktor dalam film dan drama,” terang Awesome ENT.

Alasan Seo Joon tersebut langsung menjadi topik perbincangan di forum Theqoo. Netizen Korea terkesan dan ramai memuji bintang drama “Fight for My Way” tersebut.


"Benar, pengalaman seperti itu susah didapat. Dan sangat mengesankan melihatnya terus menantang dirinya sendiri," komentar salah satu netizen. "Dia mengesankan, selalu ada keuntungan dalam menantang diri sendiri terhadap sesuatu yang baru," tambah netizen lain. "Peran dia mungkin kecil, tapi dampaknya besar," timpal netizen lain.

"Benar, siapa yang peduli dengan perannya? Yang terpenting adalah pengalamannya," tulis salah satu netizen. "Yup, kita sedang bicara soal Marvel, siapa yang peduli dengan jatah layar?" tambah netizen lain. "Industri film terbesar adalah Hollywood, ini akan menjadi keuntungan besar baginya meski hanya sekedar pengalaman," komentar yang lain.

Sebelumnya, sutradara "The Marvels", Nia DaCosta, mengaku memilih Seo Joon sebagai Prince Yan setelah menonton drama “Itaewon Class”. Dalam wawancara eksklusif dengan Cine21, Nia mengaku pertama kali menonton "Itaewon Class" saat pandemi COVID-19.

"Saat pandemi COVID-19, temanku merekomendasikan 'Itaewon Class' yang dibintangi Park Seo Joon, dia bilang aku akan menyukainya," terang Nia.

Usai menonton “Itaewon Class”, Nia langsung menonton sejumlah drakor lain yang dibintangi Seo Joon. “Setelah itu, aku menjadi sutradara ‘The Marvels’, dan sambil memikirkan siapa yang cocok untuk peran Prince Yan, Park Seo Joon muncul di benak saya,” terangnya.

(wk/Bert)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait