Lee Jung Jae Khawatir Permalukan Korea saat Bintangi 'Star Wars: The Acolyte'
Instagram/artistcompanyofficial
Film

Di tengah antisipasi warga Korea akan debut akting Lee Jung Jae di Hollywood, sang aktor justru merasa khawatir. Hal itu diungkapkan ketika menjadi bintang tamu program 'Newsroom'.

WowKeren - Lee Jung Jae akan segera menyapa publik lewat perannya dalam film Hollywood "Star Wars: The Acolyte". Aktor kelahiran tahun 1972 itu didapuk memerankan karakter Sol, seorang Jedi Master yang disegani.

Di tengah antisipasi warga Korea akan debut akting Jung Jae di Hollywood, sang aktor justru merasa khawatir. Hal itu diungkapkan ketika Jung Jae diundang menjadi bintang tamu program berita "Newsroom" JTBC belum lama ini.

Jung Jae awalnya berkata, "Aku masih tidak percaya bisa berada di serial 'Star Wars'. Saat pertama kali menerima tawaran itu, aku mengira itu hanya lelucon." Sang aktor lantas mengungkapkan kekhawatirkan akan mempermalukan negara Korea Selatan.

"Sebagai orang Asia, berperan sebagai Jedi Master adalah beban yang sangat besar. Aku khawatir kesalahan apa pun bisa mempermalukan negaraku. Bagian tersulitnya adalah bahasa Inggris. Aku berlatih dengan pelatih akting dan dialog yang aktif di Inggris," ujarnya.


Lee Jung Jae Khawatir Permalukan Korea Gegara Bintangi \'Star Wars: The Acolyte\'

Source: Naver

Jung Jae pun curhat kalau dirinya menjalani pelatihan aksi intensif saat syuting di Inggris. Pasalnya, karakter Jedi Master yang ia perankan dalam "Star Wars: The Acolyte" memiliki keterampilan bela diri yang luar biasa.

Jung Jae terlibat dalam latihan kekuatan, penggunaan lightsaber, serta koreografi pertarungan siang dan malam demi memastikan bisa membuat adegan aksi berkualitas tinggi. Sang aktor pun mendapat pujian dari lawan mainnya, Amandla Stenberg, yang berkata, "Lee Jung Ja mengeksekusi adegan aksi dengan sangat baik, hampir seperti menari."

Di sisi lain, Jung Jae bukanlah aktor Korea pertama yang terlibat dalam produksi film Hollywood. Namun, beberapa di antara aktor itu sering gagal memenuhi ekspektasi. Misalnya, Ma Dong Seok di "Eternals" dan Park Seo Joon di "The Marvels" yang memiliki jatah tayang yang terbatas dan penampilan yang kurang berdampak.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait