Alur Drama Jung Eun Ji 'Miss Night and Day' Bikin Penonton Teringat 'The Beauty Inside'
JTBC
TV

Episode perdana 'Miss Night and Day' dibuka dengan adegan Lee Mi Jin (Jung Eun Ji) yang masih bersemangat menjalani ujian pegawai negeri, meski telah gagal tujuh kali.

WowKeren - "Miss Night and Day" kini sudah menayangkan sebanyak 2 episode. Begitu tayang, drama yang dibintangi Jung Eun Ji, Choi Jin Hyuk dan Lee Jung Eun ini langsung mendapatkan review dari jurnalis Korea yang mengaitkannya dengan "The Beauty Inside".

"Miss Night and Day" dibuka dengan adegan Lee Mi Jin (Eun Ji) yang masih bersemangat menjalani ujian pegawai negeri, meski telah gagal tujuh kali. Namun, pola pikir positifnya runtuh ketika para pewawancara yang lebih memilih kandidat yang lebih muda.

Mendekati usia tiga puluh, Mi Jin yang masih menganggur, merasakan perubahan musim hanya melalui jendela kecil kamarnya. Persahabatannya semakin berkurang, dan ekspektasi keluarganya semakin membebani dirinya dari hari ke hari.

Suatu hari, wanita itu menyadari dirinya berada di tubuh seorang wanita berusia 50 tahun (Jung Eun). Sejak saat itu, tanpa memahami alasannya, Mi Jin hidup sebagai usia 50 tahun di siang hari dan sebagai usia 20 tahun di malam hari.

Menurut jurnalis Korea, alur "Miss Night and Day" di mana sang protagonis terbangun sebagai orang yang berbeda, mengingatkan pemirsa pada "The Beauty Inside". Namun, ada perbedaan mendasar dari kedua drama JTBC tersebut.

"The Beauty Inside" memperlihatkan protagonis yang terbangun dengan wajah yang berbeda setiap kali. Namun, karakter utama wanita dalam "Miss Night and Day" harus beradaptasi setiap hari dengan versi dirinya yang lebih tua.

Meskipun Eun Ji dan Jung Eun mungkin tidak memiliki kesamaan fisik, mereka harus menggambarkan wanita yang memiliki kepribadian dan perjuangan hidup yang sama. Hal ini membawa kedalaman dan keterhubungan dengan peran mereka.

Elemen misterius seperti kucing misterius yang tinggal di sekitar Mi Jin dan orang-orang yang terus menghilang tanpa jejak, menambah lapisan intrik yang belum terungkap. Drama ini jug dibumbui komedi romantis yang masih cocok dalam alur ceritanya.

Sementara itu, "Miss Night and Day" disiarkan di slot Sabtu-Minggu malam. Jangan sampai ketinggalan menyaksikan ya.(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait