Menatap Gawai Terlalu Lama Saat WFH Bisa Berdampak Buruk, Ikuti 8 Tips Ini Untuk Jaga Kesehatan Mata
Health

Bekerja dari rumah atau yang biasa disebut WFH mengharuskan kita untuk menatap gawai lebih lama dari biasanya yang bisa membuat mata mengalami sejumlah masalah. Karena itulah penting untuk menjaga kesehatan mata dengan 8 tips berikut ini.

WowKeren - Sistem kerja dari rumah atau yang dikenal dengan Work From Home (WFH) merupakan salah satu kebijakan yang dilakukan untuk meminimalisir penyebaran virus Corona. Hingga kini, sejumlah perusahaan dan instansi masih menerapkan sistem tersebut.

WFH memiliki plus minusnya sendiri. Di satu sisi kamu bisa bekerja tanpa harus berpenampilan formal. Di sisi lain, kamu akan terpaku di depan laptop, komputer atau ponsel lebih lama dari sebelumnya. Kondisi ini dapat memicu sejumlah masalah pada mata, seperti mata kering, gatal, mata kemerahan hingga sakit kepala di sekitar mata.

Untuk mengatasinya kamu mungkin ingin mengurangi waktu di depan layar namun hal itu tentu sulit dilakukan, sebab WFH mengharuskan kita berkoordinasi dan melakukan seluruh pekerjaan di depan gawai. Namun, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk melindungi kesehatan mata meski menghabiskan banyak waktu di depan layar laptop atau komputer. Penasaran apa saja itu? Simak informasinya berikut ini.

(wk/eval)

1. Gunakan Kacamata


Gunakan Kacamata

Untuk melindungi kesehatan mata, sebaiknya gunakan kacamata saat terlalu lama menatap layar gawai. Akan lebih baik untuk menggunakan kacamata anti radiasi yang dirancang khusus untuk melindungi mata ketika menatap laptop, komputer, smartphone maupun perangkat digital lainnya. Kacamata anti radiasi pada umumnya dilengkapi dengan lapisan lensa anti reflektif yang mampu mengurangi sinar menyilaukan dari gadget.

Selain itu, usahakan untuk tidak menggunakan lensa kontak selama berjam-jam saat sedang WFH. Penggunaan lensa dalam waktu yang lama hanya akan memperburuk kondisi mata dan membuatnya semakin kering.

2. Alihkan Pandangan dengan Rumus Sehat 20-20-20


Alihkan Pandangan dengan Rumus Sehat 20-20-20

Kamu harus bisa membatasi waktu untuk menatap layar secara disiplin. Pasalnya refleks mata untuk berkedip akan berkurang saat kita terlalu fokus menatap monitor dalam waktu yang lama. Usahakan untuk selalu menjauhkan mata dari layar setiap 2 jam sekali selama 15 menit. Jika kesulitan, kamu bisa memasang pengingat agar bisa melakukannya dengan lebih disiplin.

Selain itu, usahakan juga untuk mengalihkan pandangan menggunakan rumus sehat 20-20-20. Artinya adalah jauhkan mata dari layar laptop, komputer atau smartphone setiap 20 menit sekali dan pandangi objek sejauh 20 meter selama 20 detik. Dengan begitu, kesehatan mata akan lebih terjaga .

3. Sering Berkedip


Sering Berkedip

Tanpa disadari, saat membaca atau mengetik kita akan lebih jarang berkedip. Akibatnya, mata menjadi gatal, kering dan penglihatan terganggu. Padahal, berkedip dapat membuat mata tetap terhidrasi dan membuatnya kembali segar sehingga dapat menghindari gejala mata kering.

Oleh karena itu, usahakan untuk lebih sering berkedip saat sedang WFH. Pejamkan mata sejenak saat mata mulai terasa kering dan lelah. Setidaknya kedipkan mata sebanyak 10-20 kali dalam 1 menit agar bagian dalam kelopak mata membasahi bola mata secara otomatis.

4. Pijat Mata Secara Perlahan


Pijat Mata Secara Perlahan

Setelah berjam-jam menatap layar laptop atau komputer, mata dan area sekitarnya pasti akan terasa kaku dan pegal. Seperti halnya bagian tubuh yang lain, mata juga perlu dipijat untuk meredakan rasa lelahnya.

Untuk melakukannya, kamu hanya perlu memijat mata dengan gerakan memutar di area sekitar pelipis. Berikan juga tekanan lembut di area alis dan kantung mata. Agar hasilnya lebih maksimal dan memudahkan gerakan pijatan, kamu bisa menggunakan krim mata.

5. Olahraga Mata


Olahraga Mata

Selain melakukan pemijatan, sebaiknya lakukan juga olahraga mata. Cara ini penting dilakukan untuk membuat otot mata menjadi lebih kuat dan menghindari kemungkinan terjadinya penyakit mata seperti miopi dan astigmatisma. Selain itu jika dilakukan secara rutin, olahraga mata dapat mencegah cepat lelah atau merasa pusing saat sedang bekerja.

Ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan saat olahraga mata. Pertama, memutar bola mata berlawanan dan searah dengan jarum jam setiap 30 menit sekali. Kedua, menutup mata dengan telapak tangan untuk membuatnya tetap rileks. Ketiga, memfokuskan pandangan pada objek lain yang diulang selama beberapa kali. Keempat, memandang objek hijau seperti pepohonan selama 2-3 menit setiap 2-3 jam sekali.

6. Kompres Mata dengan Mentimun


Kompres Mata dengan Mentimun

Cara menjaga kesehatan mata berikutnya adalah dengan mengkompresnya menggunakan mentimun. Hal ini dikarenakan sensasi dingin dan segar yang dimiliki mentimun dapat membantu menjaga bengkak dan mengatasi kantong mata.

Untuk melakukannya pun sangat mudah. Kamu hanya perlu meletakkan irisan mentimun pada kelopak mata sebelum tidur selama kurang lebih 10 menit. Lakukan kegiatan ini secara teratur agar hasilnya lebih maksimal saat sedang WFH.

7. Perbanyak Konsumsi Buah dan Sayur


Perbanyak Konsumsi Buah dan Sayur

Salah satu cara sederhana untuk menjaga kesehatan mata adalah dengan rajin mengkonsumsi buah dan sayur. Terutama sayur yang mengandung banyak vitamin A dan beta karoten seperti wortel, ubi, brokoli dan bayam. Selain itu, kamu juga bisa mengkonsumsi makanan yang mengandung omega-3 seperti ikan kembung, salmon dan tuna.

Lengkapi juga dengan camilan sehat yang baik untuk kesehatan mata seperti dark chocolate, blueberry serta kacang almond dan sereal gandum. Dengan begitu, kesehatan mata akan lebih terjaga meski kamu menghabiskan banyak waktu di depan layar laptop selama WFH.

8. Konsumsi Air Putih Secara Rutin


Konsumsi Air Putih Secara Rutin

Mengkonsumsi banyak air putih ternyata juga bisa membantu menjaga kesehatan mata. Jika kamu meminum 8-10 gelas air per hari, tubuh akan terhidrasi dengan baik sehingga kamu bisa meminimalisir risiko terjadinya mata kering. Selain itu, sebaiknya hindari konsumsi minuman bersoda. Hal ini dikarenakan kandungan gula di dalamnya akan membuatmu cepat haus, tubuh kurang fit dan kondisi mata yang mudah kering.

Demikian delapan tips menjaga kesehatan mata yang bisa kamu terapkan selama WFH. Simak juga artikel ini untuk mengetahui camilan sehat yang cocok dikonsumsi saat WFH, agar tubuh tetap prima dan berat badan terkontrol. Selain itu, kalian juga bisa menyimak artikel ini untuk merawat laptop dan membuatnya tetap prima selama WFH.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait