AMI Awards 2011: Agnes Monica Sabet Penghargaan Sebagai Artis Solo Wanita Terbaik
Musik

Agnes berhasil meraih prestasi tersebut berkat lagu ciptaan Andi Rianto yang berjudul "Karena Ku Sanggup".

WowKeren - Tak sia-sia kerja keras Agnes Monica di blantika musik tanah air. Setelah sukses membawa pulang penghargaan Platinum atau Million Award di KFC Kemang, Jakarta, pada 31 Mei, berkat CD Album "Agnes Is My Name" (2011), Agnes kembali meraih kesuksesan lewat karya musiknya.

Semalam, Rabu, 6 Juli, pelantun "Godai Aku Lagi" ini berhasil mengalahkan keempat rivalnya, seperti Andien, Astrid, Rossa dan Gita Gutawa untuk memperebutkan piala penghargaan di ajang Anugerah Musik Indonesia (AMI) Awards 2011. Berkat lagunya yang berjudul "Karena Ku Sanggup", Agnes akhirnya sukses menyabet gelar jawara dalam kategori Artis Solo Wanita Terbaik di ajang tahunan tersebut.

Sayangnya, saat itu Agnes berhalangan hadir di acara AMI Awards 2011 karena ia sedang tidak berada di Jakarta. Sehingga piala penghargaannya diserahkan kepada sang pencipta lagu, Andi Rianto, yang memang telah ditunjuk Agnes sebagai perwakilannya.

Sementara itu, Sandy Sandoro dinyatakan menang telak dalam penghargaan AMI Awards 2011. Ia berhasil membawa pulang tiga gelar jawara sekaligus, yaitu sebagai Pendatang Baru Terbaik, Artis Solo Pria Terbaik dan Karya Produksi Terbaik.


"Saya sangat senang mendapat perhargaan ini," ujar Sandy. "Jika memang acara ini di mata masyarakat penting, tentu saya bangga."

Sebagai informasi, penghargaan Anugerah Musik Indonesia (AMI) Awards 2011 diselenggarakan di Central Park, Jakarta Barat pada hari Rabu, 6 Juli. Ajang tahunan ke-14 yang bertema "Mahakarya Musik Indonesia" ini juga dimeriahkan oleh penampilan dari ST 12, Nidji, Wali, Geisha, Tompi, Glenn Fredly, Sandy Sondoro, Vidi Aldiano, dan beberapa artis terkenal lainnya.

Daftar Pemenang AMI Awards 2011:

  • Bidang Pop-Artis Solo Pria Terbaik: Sandy Sondoro, "Bunga Mimpi"
  • Bidang Pop-Penampilan Duo/Grup Terbaik: Kotak, "Pelan-pelan Saja"
  • Bidang Pop-Artis Solo Wanita Terbaik: Agnes Monica, "Karena Ku Sanggup"
  • Lagu Pop terbaik-Pencipta Lagu Terbaik: Pay, Dewiq, Kotak, "Pelan-pelan Saja"
  • Bidang Pop-Produser/Penata Musik Terbaik: "Mantan Terindah", Yovie Widianto-Kahitna
  • Bidang Pop-Album Pop Terbaik": "Winning 11", Yovie & Nuno
  • Bidang Rock-Artis Solo/duo/Grup Rock Terbaik: Slank
  • Bidang Rock-Album Rock Terbaik: "Edan", Edane
  • Bidang Jazz-Jazzy Instrumentalia-Jazz Vokal (artis penampil solo/duo/grup) Terbaik: Syaharani & Queen Fireworks, "Sayang Sayang Sayang"
  • Bidang Jazz-Jazz Instrumentalia Jazzy (artis penampil solo/duo/grup) Terbaik: Java Jazz-"Exit Permit", album "Joy Joy Jay" Java Jazz
  • Bidang Jazz-Album Jazz Vokal/Instrumentalia terbaik: Sandy Sondoro, "Sandy Sondoro"
  • Bidang Dangdut-Solo Wanita/Pria Terbaik: Evie Tamala, "Akhir Sebuah Cerita"
  • Bidang dangdut-Duo/Grup Dangdut Terbaik: 3 Kembang, "Kegagalan Cinta"
  • Bidang Dangdut-Lagu Terbaik: Evie Tamala, "Akhir Sebuah Cerita"
  • Bidang Dangdut-Produser/Penata Musik Terbaik: Evie Tamala - Fris Arsudi, "Akhir Sebuah Cerita"
  • Bidang Dangdut Kontemporer-Artis Solo Wanita Terbaik: Erie Suzan
  • Bidang Dangdut Kontemporer-Artis Solo Pria Terbaik: Beniqno, "Pujaan Hati"
  • Bidang Dangdut Kontemporer-Lagu Terbaik: Cici Paramida dan Siti Rahmawati, "Cinta Dibuat-buat"
  • Bidang Dance/Dance Electronic-Karya Produksi Dance/Dance Elektronik Terbaik: Cinta Laura, "Cinta atau Uang"
  • Bidang Reggae/Ska/Dub-Karya Produksi Reggae Terbaik: SKJ 94, "Skutermatik"
  • Bidang World Music-Karya World Music Terbaik: Dwiki Darmawan, "The Spirit of Peace"
  • Bidang Keroncong-Karya Produksi Terbaik: Sundari Soekotjo, "Gunung Batur"
  • Bidang Dangdut Melayu-Karya Produksi Dangdut Melayu Terbaik: Cici Paramida, "Gadis Melayu"
  • Bidang Dangdut Kontemporer-Produser/Penata Musik Terbaik: Cici Paramida dan Siti Rahmawati, "Cinta Dibuat-buat"
  • Bidang Alternatif-Karya Produksi Alternatif Terbaik: Endah n' Rhesa, "Monkey Song"
  • Bidang R&B-Karya Produksi R&B Terbaik: Joeniar Arief, "Terlambat"
  • Bidang Rap/Hip Hop-Karya Produksi Rap/Hip Hop Terbaik: Bondan & Fade2black, "Ya Sudahlah"
  • Bidang Dangdut Berbahasa Daerah-Karya Produksi Dangdut Berbahasa Daerah Terbaik: Sonny Josz, "Suramadu"
  • Bidang Dangdut House/Techno-Karya Produksi Dangdut House/Techno: Melinda, "Cinta Satu Malam"
  • Bidang Lagu Daerah-Lagu Berbahasa Daerah Karya Produksi Lagu Berbahasa Daerah Terbaik: Didi Kempot, "Gonjang Ganjing"
  • Bidang Kolaborasi-Karya Produksi Kolaborasi Terbaik: Titi DJ ft Diana Nasution, "Jangan Biarkan"
  • Bidang Lagu Anak-anak-Artis Solo Wanita Anak-anak Terbaik: Audy, "Liburan"
  • Artis Solo Pria Anak-anak Terbaik: Umay, "Jagoan Sejati"
  • Artis Duo, Grup/Kolaborasi Anak-anak Terbaik: Fourtunate Kids, "Menanam Jagung"
  • Bidang Lagu Anak-anak-Pencipta Lagu anak-anak terbaik: Mama, "Aku Ingin Pulang"
  • Bidang Lagu Anak-anak-Produser/penata musik Lagu Anak-anak Terbaik: Elfa Secioria, "Burung Berkicau"
  • Bidang Lagu Anak-anak-Album Lagu Anak-anak Terbaik: Umay, "Umay"
  • Bidang Penunjang Produksi-Produser Album Rekaman Terbaik: Warner Music Indonesia, "Energi"

(wk/)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel