Apple Jual Mac Pro Baru Mulai Harga Rp 36 Juta
SerbaSerbi

Mac Pro bentuk silinder ini akan tersedia dalam dua model masing-masing seharga USD 3 ribu dan USD 4 ribu.

WowKeren - Setelah lama diluncurkan akhirnya Mac Pro generasi terbaru mulai dipasarkan Apple secara global. Mac Pro ini bisa didapat mulai 19 Desember dengan memesan secara online di Apple Online Store.

Apple menyediakan dua model pilihan Mac Pro baru ini. Mac Pro dengan prosesor Intel Xeon E5 3.7 GHz quad-core, dual AMD FirePro D300 GPUs yang masing-masing VRAM 2GB, RAM 12GB dan flash storage 256GB. Model ini dibanderol seharga USD 3 ribu (Rp 36,5 juta).


Model satunya dibekali prosesor Intel Xeon E5 3.5 GHz 6-core, dual AMD FirePro D500 GPUs, VRAM 3GB, RAM 16GB dan flash storage 256GB. Untuk model ini dijual lebih mahal yaitu USD 4 ribu setara Rp 48,6 juta.

Didesain dengan bentuk silinder yang inovatif, Apple pertama memamerkan Mac Pro baru ini pada Juni lalu. Desain radikal ini disebut dengan "Cube" Mac yang mengusung sistem pendinginan unik "Thermal Core". Mac Pro baru ini diklaim memiliki ukuran hanya seperdelapan dari generasi sebelumnya.

(wk/)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel