Hutan Hujan Tropis Sumatera, Warisan Dunia UNESCO yang Masuk Dalam Daftar Merah
Travel

Pada Sabtu (6/7) lalu, UNESCO menetapkan Sawahlunto sebagai salah satu Situs Warisan Dunia yang ada di Indonesia. Dengan penetapan ini, Sawahlunto menjadi situs Warisan Dunia ke-9 yang ada di Indonesia.

WowKeren - Warisan Dunia UNESCO yang ada di Indonesia selanjutnya adalah Hutan Hujan Tropis Sumatera. Kawasan ini ditetapkan sebagai Warisan Dunia oleh UNESCO pada tahun 2004 lalu.

Kawasan yang memiliki luas sekitar 2,5 juta hektar ini memiliki beragam taman nasional. Mulai dari Gunung Leuser, Kerinci Seblat dan Bukit Barisan Selatan.

Di kawasan ini, kamu bisa menemukan berbagai tumbuhan terkenal, seperti Kantong Semar dan Bunga Rafflesia Arnoldi. Sayangnya, Hutan Hujan Tropis Sumatera masuk dalam daftar merah Warisan Dunia yang sedang terancam. Pasalnya, di kawasan ini sering terjadi kebakaran hutan dan perburuan satwa liar yang dilindungi.

Demikian informasi tentang delapan Warisan Dunia UNESCO yang ada di Indonesia. Jika kalian ingin mencari tahu tentang destinasi wisata bersejarah di Semarang, simak artikelnya di sini. Selain itu, kalian juga bisa memperhatikan artikel ini untuk mengetahui berbagai wisata dengan pesona alam yang luar biasa di Papua.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait