Pernah Jadi Idola Di Masanya, Jang Dong Gun Akui Wajar Jika Tampak Menua Sebagai Bapak Dua Anak
Instagram
Selebriti

Selain membicarakan dramanya 'Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun' yang baru berakhir pada 22 Oktober lalu itu, Jang Dong Gun juga mengungkap tentang bagaimana dirinya menua dengan wajar.

WowKeren - Baru-baru ini sebuah majalah Jepang USST merilis foto aktor Jang Dong Gun dan wawancara bersama bintang serial "Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun" ini. Selain membicarakan dramanya yang baru berakhir pada 22 Oktober lalu itu, Jang Dong Gun juga mengungkap tentang bagaimana dirinya menua dengan wajar.

Jang Dong Gun mengawali dengan mengungkap rasa senang bisa dikenal oleh publik Jepang sebagai salah satu aktor yang tergolong dalam "Empat Raja Langit Hallyu". "Aku senang bisa masuk dalam 'Empat Raja Langit Hallyu' di Jepang. Di Korea, ada sekitar 6-7 calon Raja Surgawi, tapi sepertinya hanya ada empat di Jepang," ujarnya.


Jang Dong Gun kemudian mengungkapkan rutinitasnya dalam berolahraga. "Aku tidak pernah lupa berolahraga 5 kali seminggu. Aku tidak membatasi diri pada diet. Aku makan apa yang aku suka dan berolahraga sesuai dengan seberapa banyak aku makan. Itulah prinsip aku untuk tetap sehat. Tidur juga sangat penting. Saat tubuhku terasa lelah, aku tidur. Aku selalu tidur secara horizontal dengan bantal besar," serunya.

Sedangkan Jang Dong Gun yang kini telah berusia 51 tahun dan ayah dari dua orang anak mengaku jika wajar dirinya tampak menua. "Aku tidak terlalu melakukan perawatan kulit, tapi aku menggunakan masker lembar untuk wajahku. Aku mempunyai anak di usia yang lebih tua, ayah-ayah lain di sekitarku terlihat jauh lebih muda. Mustahil untuk mengembalikan penampilanku di masa lalu, tetapi aku sadar untuk mempertahankan penampilanku saat ini," pungkasnya.

Sementara itu Jang Dong Gun akan menemui penonton dengan Season 3 "Back to the Books" pada 12 November. Ini adalah film dokumenter di mana Jang Dong Gun menjadi presenter dan mengunjungi toko buku bergengsi di Eropa. Musim 3 akan dirilis di saluran penyiaran Jepang NHK dan juga sedang menunggu perilisan film barunya "A Normal Family".

(wk/aiss)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait