Kesaksian Jin BTS Jadi Fokus Polisi Terkait Investigasi Dugaan Pelecehan Seksual
Selebriti

Pihak kepolisian memberikan update bahwa penyelidikan terhadap dugaan pelecehan seksual yang dialami Jin BTS memasuki tahap awal dan sedang mulai mengumpulkan bukti.

WowKeren - Jin BTS diduga mengalami pelecehan seksual saat menggelar acara Free Hug. Di antara 1.000 ARMY yang datang dan dipeluknya, ada orang tiba-tiba menciumnya tanpa persetujuan dan membuat fans lain melaporkannya ke polisi.

Pada Selasa (18/6/2024), Kantor Kepolisian Songpa, Seoul resmi membuka penyelidikan terhadap dugaan pelecehan seksual yang dialami Jin. Hal ini disampaikan pihak berwajib kepada outlet media setempat TenAsia, bahwa mereka akan menghubungi HYBE terlebih dulu.

“Kasus Jin BTS saat ini sedang dalam tahap penyelidikan awal. Keinginan korban penting, jadi kami menghubungi agensinya,” kata perwakilan polisi.

Lebih lanjut, polisi perlu mengidentifikasi apakah pelaku memang melakukan pelecehan seksual sesuai dengan pernyataan Jin sendiri. Berdasarkan pernyataan Jin, maka polisi baru bisa menentukan langkah selanjutnya karena barang bukti pelecehan seksual adalah pernyataan Jin.

“Kami perlu mendengarkan pihak Jin terlebih dahulu, mengkaji ulang, dan membuat keputusan. Jika ia dapat melapor, kami perlu mendengar pernyataannya; jika tidak, kami perlu mengonfirmasi posisinya lagi,” lanjut mereka.

Sebelumnya, Jin telah dicium tanpa persetujuan oleh dua orang fans. Karena salah satunya adalah blogger Jepang, pelapor meminta Kantor Polisi Songpa Seoul merilis larangan bepergian untuk fans tersebut.

Untuk permintaan tersebut, polsisi menyatakan bahwa mereka perlu mendapatkan daftar semua peserta Free Hug yang digelar Jin. Mereka harus melihat daftar berisi 1.000 orang tersebu dan mengonfirmasi identitas pelaku yang dilaporkan. Prosedur ini diakui sulit dan memakan waktu.


Adapun alasan perlakuan fans tersebut ke Jin tidak mudah diterima karena momen Free Hug adalah acara spesial antara ARMY dan sang idol. Jin sendiri menginisiasi acara itu untuk berterima kasih pada fans yang telah setia menunggunya selama wajib militer. Sehingga perilaku “mencium tanpa persetujuan” ini dianggap tidak menghargai Jin dan dikhawatirkan membuat penyanyi itu tidak nyaman.

Di sisi lain, Jin juga menjadi bahan pembicaraan di kalangan non-fans di forum online. Rupanya, pemilik nama asli Kim Seokjin sangat mudah disukai bahkan oleh orang-orang yang tidak mengikuti BTS.

Pada postingan itu OP mengatakan, “Aku hanya merasa, sebagai pribadi tidak mungkin dia tidak disukai sebagai manusia. Dia sangat menyenangkan dilihat.”

Pernyataan soal Jin disetujui oleh netizen lain. Mereka juga menganggap Jin punya karakter hebat bahkan saat dirinya bukan idol.

"OP mungkin adalah orang yang bisa dengan mudah membedakan orang baik," kata salah satu netizen. "Ah sejujurnya, aku berharap dia bisa terjun ke dunia variety dan akting juga," sahut netizen lain.

"Mata tajam OP lebih unggul. Jin sejujurnya adalah seseorang yang memiliki karakter hebat. Bahkan tanpa persona idolanya, sebagai manusia, dia telah benar-benar menjadi manusia yang luar biasa," imbuh yang lain.

Sementara itu, Jin telah menyelesaikan wamil pada 12 Juni 2024 lalu. Sehari setelah keluar, penyanyi kelahiran 1992 itu menggelar Free Hug sebagai bagian dari BTS FESTA 2014 untuk merayakan ulang tahun debut ke-11.

(wk/inta)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait